dalam rangka merayakan ulangtahunnya, tadi malam (26 September 2010) Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM mengadakan konser musik bertajuk Discover Indonesia: Green, Blue, & Genuine dengan menampilkan Dwiki Dharmawan World Peace Orchestra, Andien, Dira J Sugandi, ivan nestorman, Sandhy Sundoro, demas narawangsa (drummer), ISI ethnic Ensembel, Paduan Suara Mahasiswa UGM, musisi FEB lintas generasi, UKM Tari Bali UGM. konser ini membawakan lagu-lagu beraliran jazz seperti rambadia, paris barantai, angin mamiri, moving on, kakorlalong, mayfallie, lamalera's dream etnic jawa medley, janger, e mambo, gemilang, end of the rainbow, over my shoulder, malam biru, arafura and last dzikir tak putus-putusnya.. secara keseluruhan konser yang diadakan di gedung Grha Sabha Pramana (GSP) UGM semalam berjalan cukup seru dan meriah. apalagi perpaduan musik, nyanyian dan tari yang sangat oke dari para pengisi acara.. sebagai salah satu artis pengisi acara, saya (cieee..walaupun cuma sebagai penyanyi alto di paduan suara-yang berdiri di dekat bassdrum segede gaban, tapi namanya artis juga..hehehe..), paling suka bagian lagu Moving On yang dibawakan oleh Andien..karena dalam lagu itu bisa all out dan goyang asik sekali..apalagi terjadi interaksi antara Andien dan PSM UGM.. selain itu satu lagu lagi yang saya suka yaitu lagu Dzikir tak putus-putusnya yang dinyanyikan oleh Dira Sugandi..lagu itu terdengar sangat waaah.. (dari telinga saya yang tepat berada di belakang orkestra) dengan suara mantapnya si dira dan orkestranya yang megah..pas banget sebagai penutup acara malam tadi.. selebihnya..konser semalam membuat saya mengantuk saat menunggu giliran menyanyi..krn saya sudah datang ke GSP sejak pukul 08.30 untuk vokalisi (yang akhirnya baru dilaksanakan sekitar pukul 9.30) dan jadwal checksound-GR yang dijanjikan pukul 9.30 pun ngaret dan baru dimulai sekitar pukul 4 sore..dan kali ini saya baru merasa bahwa menunggu itu ternyata melelahkan..buktinya pagi ini saya bangun tidur dengan seluruh badan saya terasa lelah..hooo.. tapi over all saya puas sekali..inilah kali pertama saya sepanggung dengan orang2 hebat macam mereka..terima kasih Ya Allah saya sudah diberi kesempatan seperti ini..semoga dilain kesempatan bisa ikutan acara seperti ini lagi deh..dan siapa tau dilain kesempatan saya yang jadi artis utamanya??hahaha.. #mimpidisiangbolong btw, besok rabu ada job tampil di depan ibu negara..doakan kami ya.. :) yogyakarta, 27 September 2010 belindch NB: maaf kalau ini bukan lapdangmat (laporan pandangan mata) seperti yang anda kira..hehehe.. [caption id="attachment_270859" align="aligncenter" width="225" caption="before concert"][/caption] [caption id="attachment_270865" align="aligncenter" width="300" caption="suasana konser yang terlihat dari tempat saya menyanyi"][/caption]
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H