Mohon tunggu...
BBK4 UNAIR KEDUNGWARAS
BBK4 UNAIR KEDUNGWARAS Mohon Tunggu... Lainnya - Universitas Airlangga

Mahasiswa KKN BBK-4 UNAIR Desa Kedungwaras periode 2-27 Juli 2024

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa BBK-4 UNAIR Sukses Membangun Kreativitas Tanpa Batas Bersama Siswa SD dan MI di Desa Kedungwaras

23 Juli 2024   12:33 Diperbarui: 23 Juli 2024   12:42 20
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto bersama dengan siswa dan guru SDN 01 Kedungwaras. (Dokpri)

Pendidikan adalah fondasi awal dalam kehidupan seorang anak, metode pembelajaran berdampak besar pada motivasi dan minat belajar mereka. Pembelajaran yang menyenangkan dan menarik dapat menciptakan pengembangan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang baik. Pengembangan kreativitas anak-anak adalah salah satu tujuan utama pendidikan di tingkat Sekolah Dasar (SD) maupun Madrasah Ibtidaiyah (MI). Mahasiswa BBK 4 UNAIR menghadirkan kegiatan bersenang-senang berupa permainan yang melatih sosial, emosional, dan peningkatan fokus.

Foto bersama siswa dan guru MI Muhammadiyah Kedungwaras. (Dokpri)
Foto bersama siswa dan guru MI Muhammadiyah Kedungwaras. (Dokpri)

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada dua sekolah di Desa Kedungwaras, yaitu SD 01 Kedungwaras dan MI Kedungwaras. Pada hari Selasa dan Rabu tanggal 16-17 Juli 2024 mengajar di SD 01 Kedungwaras, kemudian di hari Kamis dan Sabtu tanggal 18 dan 20 Juli 2024 mengajar di MI Kedungwaras. Di hari pertama tanggal 16 Juli 2024 yang bertepatan dengan masa pengenalan siswa, mahasiswa KKN mengajak siswa SD kelas 3 dan 4 untuk bermain permainan teka-teki silang, kata sebaliknya, dan tebak kata. Ketiga permainan tersebut tentu menambah pengetahuan siswa sekaligus melatih kekompakan kelompok dalam menyelesaikan permainan. Selama permainan berlangsung, seluruh siswa sangat antusias untuk mengikuti permainan yang telah dibuat. Bahkan beberapa siswa kelas 2 dan 5 menginginkan mahasiswa KKN untuk turut andil dalam mengajar di kelas mereka.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa kegiatan permainan yang telah dilakukan di hari pertama sangat menarik siswa lain untuk mengikuti permainan sekaligus ingin merasakan pembelajaran yang dikemas dalam permainan. Kemudian di hari kedua pada tanggal 17 Juli 2024 mahasiswa KKN menambah kelas 2 dan 5 untuk mengajar karena menerima permintaan mereka. Di hari kedua mahasiswa KKN mengajak siswa kelas 2 hingga 5 untuk melatih kreativitas mereka dalam menghias mading yang berisi cita-cita. Siswa diarahkan untuk menulis cita-cita di kertas lipat yang telah dibentuk sesuai keinginan. Kemudian kertas lipat tersebut di tempel di mading. Tujuan adanya mading tersebut adalah untuk mengingatkan mereka bahwa sekolah adalah jembatan utama untuk menuju cita-cita yang diinginkan. Sekaligus mengajarkan bahwa betapa pentingnya pendidikan dan ilmu yang didapat di sekolah.

Foto siswa SDN 01 Kedungwaras. (Dokpri)
Foto siswa SDN 01 Kedungwaras. (Dokpri)

Pada hari Kamis, 18 Juli 2024 mahasiswa melaksanakan kegiatan mengajar di MI Kedungwaras yang berada di Dusun Kedung yang kebetulan sedang melaksanakan MATSAMA (Masa Ta'aruf Siswa Madrasah). Selama matsama berlangsung, mahasiswa diarahkan membuat permainan edukasi untuk melatih motorik dan konsentrasi. Permainan yang dilaksanakan yaitu sama dengan yang dilakukan di SD 01 Kedungwaras. Siswa yang turut andil dalam permainan tersebut mulai dari kelas 1 hingga 6 yang berjumlah 35 siswa. Oleh karena itu, meskipun siswa yang mengikuti matsama berjumlah sedikit, tidak mengurangi antusias mahasiswa KKN maupun siswa Madrasah. Kemudian pada hari Sabtu, 20 Juli 2024 adalah hari terakhir matsama dilaksanakan, kegiatan yang dilakukan adalah jalan sehat, sarapan bersama, lalu dilanjut dengan permainan edukasi.  

Kegiatan ice breaking bersama siswa MI Muhammadiyah Kedungwaras. (Dokpri)
Kegiatan ice breaking bersama siswa MI Muhammadiyah Kedungwaras. (Dokpri)

Kegiatan mengajar selama 4 hari tentu sangat berkesan dan menyenangkan hingga meninggalkan memori yang mendalam. Mahasiswa KKN dapat belajar bagaimana cara mengajar siswa SD dengan berbagai karakter yang berbeda, melatih public speaking, dan mengasah pengetahuan yang telah dimiliki untuk diajarkan kepada siswa. Selain itu, mahasiswa KKN juga dapat mengenal lebih banyak warga Kedungwaras, sehingga dapat menambah pertemanan untuk bisa mengenal lebih dalam tentang Desa Kedungwaras. Sekaligus insight yang didapat oleh siswa adalah mereka dapat mengenal berbagai macam permainan yang dapat mengasah otak, sehingga mereka dapat menerapkannya di setiap kehidupan sehari-hari. 

Pemberian kenang-kenangan kepada perwakilan guru MI Muhammadiyah Kedungwaras. (Dokpri)
Pemberian kenang-kenangan kepada perwakilan guru MI Muhammadiyah Kedungwaras. (Dokpri)

QPemberian kenang-kenangan kepada perwakilan guru SDN 01 Kedungwaras. (Dokpri)
QPemberian kenang-kenangan kepada perwakilan guru SDN 01 Kedungwaras. (Dokpri)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun