Salah satu kedai kopi yang berada di daerah Tebet, Jakarta Selatan nampak rutin berbagi makanan kepada warga sekitar dalam menunjukkan kepedulian kepada sesama ditengah pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia.
Upaya itu dilakukan dengan cara membagikan makanan secara gratis setiap hari jumat yang mana bisa dikatakan jumat berkah.
Rahim Budiman, Owner Kopilojik mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin kita dari sebelum pandemic covid-19.
" Kita sudah melakukan ini saat kita awal beroperasi. Jadi dengan adanya pandemi ini tidak menghalangi kita untuk terus berbagi kepada sesama" ujar Rahim Budiman.
"Sasaran makanan gratis ini diperuntukan untuk semua orang, jadi kalau kamu lagi lewat daerah tebet di hari jumat boleh mampir yah," tambahnya.
Tak hanya membagikan makanan, Kopilojik juga membantu pemerintah dalam mengkampanyekan protokol Kesehatan.
"Disini kita juga menjaga protokol Kesehatan yang ketat, jadi kalau mau kesini harus patuhi yah," tegas Along.
Along juga mengharapkan dengan adanya jumat berkah ini dapat membuka mata kepada orang-orang yang memiliki rezeki berlebih untuk dapat membantu sesama.
"Dalam masa pandemi ini, ayo kita saling berbagi dan menguatkan satu sama lain. Selalu untuk jaga kesehatan dan patuhi protokol kesehatan, agar kita terhindar dari Covid-19," tutupnya