Negara demokrasi katanya,
Negara hukum katanya,
Negara Pancasila katanya,
Negara berdaulat katanya,
Semua hanya katanya, patut ditanyakan nyatanya.
Â
Kritik dibungkam dan ditolak,
Bersuara lantang di tendang,
Beraspirasi di represi,
Mengecam dibalik diancam,
Menuntut, persekusi menyambut.
Â
Hukum tumpul ke atas tajam ke bawah,
Penguasa kebal hukum,
Rakyat asal-asalan dikenakan hukum,
Kehendak semena-mena dari pemerintah.
Â
Demokrasi telah mati!
Hukum telah mati!
Keadilan sosial bagi para petinggi.
Oligarki busuk tumbuh subur di sini,
Investor asing bejat yang menguasai,
Kesengsaraan dan penderitaan rakyat telah menanti.
Â
Wakil kita berkhianat dan ingkar janji,
Nampak sudah biasa terjadi.
Kalo sudah begini saatnya beraksi,
Dan gaungkan revolusi!
Â
Mosi tidak percaya mulai merebak,
Mereka tiba-tiba buta tuli bisu digertak.
Wakil rakyat kumpulan orang hebat,
Hebat mengibuli rakyat.
Keparat!Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H