Mohon tunggu...
Bari Elbari
Bari Elbari Mohon Tunggu... Freelancer - Penyuka rahasia

Penikmat Literasi

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Kata Penyair Tentang Puisi

23 Mei 2019   16:20 Diperbarui: 23 Mei 2019   16:32 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kata penyair kondang itu
Makna puisi cukup mudah
Kau hanya perlu bermain kata-kata
Dan kau pun dimainkan kata-kata
Kau pun berada pada
Puncak orgasme bahasa

Masih kata penyair
Puisi itu
Kau perlu menarik kata-kata
Agar menjadi panjang
Lalu dipanjang-panjangkan

Kalau tidak panjang
Itu bukan puisi
Tapi petisi, karena
Butuh sesuap nasi

Pak penyair,
Puisi itu apa sih?
Aku belum paham tentang
Definisimu
Sebab aku baru belajar puisi

Menurutku
Ketika aku faham diriku
juga faham dirimu dan segala
Di sekitar kita
Itulah puisi
Aku tak perlu paham dari
Puisi itu sendiri

Aku bukan melecehkan makna puisi
Tapi ingin belajar bahwa apa pun itu
Mestinya adalah puisi

Madura, 23/05/2019

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun