Mohon tunggu...
Bapas Kelas II Magelang
Bapas Kelas II Magelang Mohon Tunggu... Lainnya - Unit Pelaksana Teknis Balai Pemasyarakatan Kelas II Magelang
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Unit Pelaksana Teknis dibawah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Pelaksanaan Seleksi Perdana Penerimaan CPNS Kemenkumham Jateng

9 November 2023   13:35 Diperbarui: 9 November 2023   13:35 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humas Kanwil Jateng

SEMARANG- Proses rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Jateng memasuki tahapan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Para calon tunas pengayoman yang lulus Seleksi Administrasi di tahapan sebelumnya, kini harus berjuang menunjukkan kemampuan intelektual mereka di fase ini.

Pelaksanaan seleksi perdana dimulai hari ini, Kamis (09/11) yang terpusat di Balai Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan HAM Jawa Tengah.

Dalam kegiatan para peserta seleksi harus mengikuti tes menggunakan Computer Assisted Test meliputi beberapa tes diantaranya intelegensi umum, wawasan kebangsaan, dan tes karakteristik pribadi.

Adapun untuk menjaga kualitas, profesionalisme, transparan dan adanya potensi benturan kepentingan dalam pelaksanaan seleksi, Kanwil Kemenkumham Jateng selaku panitia daerah menggandeng Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Kepala Divisi Administrasi selaku Ketua Panitia Daerah, Hajrianor dan Kepala Divisi Pemasyarakatan selaku Koordinator SKD, Kadiyono, memantau jalannya kegiatan sekaligus memberikan semangat kepada seluruh panitia.

Mereka berpesan, agar panitia bisa terus menjaga integritas dan kejujuran selama proses seleksi berjalan. Begitupun kepada peserta seleksi, Kadiyono juga memberikan sedikit wejangan sebagai bentuk dukungannya.

"Kepada adik-adikku, anak-anakku sekalian, jangan lupa memulai tes dengan berdoa karena 100 menit mengerjakan tes akan menentukan masa depan kalian," ujar Kadiyono.

Pria asli Semarang itu berharap semua peserta seleksi hari ini bisa menunjukkan kemampuan yang maksimal.

"Yakinlah pada diri sendiri, kerjakan dengan maksimal dan cermat," tuturnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun