Mohon tunggu...
Bapas Gorontalo
Bapas Gorontalo Mohon Tunggu... Lainnya - Instansi Pemerintah

Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Bapas Gorontalo Ikuti Pengarahan Singkat Kegiatan Webinar Series oleh Kepala BPSDM Hukum dan HAM Secara Virtual

29 Juli 2024   13:23 Diperbarui: 29 Juli 2024   13:29 18
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Humas Bapas Gorontalo

Gorontalo, Dalam rangka percepatan peningkatan kompetensi para Aparatur Sipil Negara (ASN), Kementerian Hukum dan HAM melalui BPSDM Hukum dan HAM meluncurkan metode baru berupa Webinar Series yang dapat diikuti setiap ASN kapan pun dan dimana pun.

Mengikuti kegiatan pengarahan secara virtual, hadir di Aula Bapas Gorontalo, Kasubsi BKD, Kasubsi BKA, Kaur TU dan Pegawai Bapas Gorontalo.

Bertajuk 'Cerdas bersama BPSDM Hukum dan HAM', kegiatan ini diawali dengan pengarahan singkat yang merupakan salah satu rangkaian dimana nantinya launching Webinar Series akan dilaksanakan pada 5 Agustus 2024 dan secara akan diresmikan langsung oleh Menteri Hukum dan HAM (Yasonna H. Laoly) dengan mengusung tema "SDM Berkualitas Menyongsong Indonesia Emas 2045".

Dalam pengarahan singkat tersebut, Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Razilu menyampaikan bahwa kegiatan Webinar series merupakan bagian dari pemenuhan hak pengembangan kompetensi pegawai yang dirangkai menjadi delapan seri. Kegiatan ini akan diikuti oleh berbagai pejabat dan pegawai di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Razilu menegaskan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini sesuai dengan amanat UUD 1945, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa. Selain itu, kegiatan ini juga sejalan dengan Peraturan Pemerintah No. 17 Tahun 2020 tentang Pengembangan Kompetensi bagi Setiap Pegawai yang mewajibkan setiap pegawai untuk mengikuti pelatihan paling sedikit 20 jam pelajaran dalam satu tahun.

Webinar Series ini menghadirkan sejumlah narasumber ahli di bidang hukum dan pemasyarakatan yang membahas berbagai topik penting, mulai dari teknologi informasi dalam pemasyarakatan, manajemen keamanan, hingga hak asasi manusia. Penggunaan aplikasi MOOC Kumham ini diharapkan dapat mempermudah akses pembelajaran bagi petugas di seluruh Indonesia, tanpa terkendala oleh jarak dan waktu

Sumber: Humas Bapas Gorontalo
Sumber: Humas Bapas Gorontalo

Sumber: Humas Bapas Gorontalo
Sumber: Humas Bapas Gorontalo

Kanwil Kemenkumham Gorontalo

Pagar Butar Butar

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun