Semakin mudahnya setiap orang mengakses internet melalui smarthone mereka, menjadi salah satu faktor semakin populernya Youtube. Dulu orang-orang sangat kesulitan mengakses video selain keterbatasan perangkat juga karena sistem transmisi data yang masih belum secepat sekarang.Â
Konon katanya sebelum ada youtube sudah ada situs yang berguna sebagai media berbagi video. Namun karena kondisi perkembangan teknologi saat itu masih belum mendukung. Sehingga keberadaannya tidak terlalu diperlukan oleh orang-orang.
Sebagai informasi saja, berdasarkan artikel yang saya baca dari id.wikipedia, YouTube didirikan pada bulan Februari tahun 2005 oleh mantan pekerja PayPal. Mereka adalah Steve Chen, Chad Hurley dan Jawed Karim. Namun pada 2006 lalu, situs ini kemudian diakuisisi oleh Google hingga sekarang.
Keberadaan youtube bagi sebagian orang adalah media hiburan yang bisa diakses melalui internet. Bagi sebagian lainnya youtube adalah media untuk meningkatkan popularitas diri atau bisnis. Dan yang menarik, bagi sebagian lainnya youtube bisa menjadi sumber penghasilan yang menggiurkan. Betapa tidak, dari berbagai sumber mengatakan ada youtuber Indonesia yang taksiran pendapatannya dari youtube bisa mencapai milyaran.
Baca : 5 Cara Berpenghasilan Bulanan dari Youtube Seperti 3 Orang Ini
Tak sedikit orang yang juga ikut tergiur ingin menjadi milyarder dari youtube. Ditambah lagi, membuat akun youtube sangat mudah bisa dilakukan melalui smartphone. Siapapun bisa merekam video menggunakan smartphone dan menguploadnya ke channel youtube mereka.
Tapi banyak orang yang belum menyadari bahwa untuk bisa memiliki pendapatan dari youtube itu bukan perkara mudah. Perlu effort yang tidak sedikit, baik dari hal teknis pembuatan video dan juga dari konsistensi upload video-video baru secara reguler. Banyak orang yang gagal karena hanya memikirkan hasil namun tidak mencintai prosesnya.Â
Bukan bermaksud mengecilkan niat siapapun yang ingin mencoba menjadi youtuber sukses. Tapi justru ini sebagai pengingat bagi Anda dan siapapun yang baru akan memulai menjadi youtuber. Jangan hanya memikirkan hasilnya yang manis, harus fair juga menerima susahnya proses.Â
Baiknya, bangkitkan terlebih dahulu passion Anda sebagai seorang pembuat konten video. Karena kata konsistensi itu paling mudah diucapkan namun sangat sulit dilakukan.
Referensi: Sejarah Youtube