Setelah pada 2001 dan 2003 kita mengenal sosok Lara Croft dan petualangannya yang seru, tahun ini, kita akan diajak mengenal siapa sosok Lara Croft sesungguhnya.
Beruntung Roar Uthaug menemukan serial video game yang mengisahkan petualangan Lara Croft di Pulau Yamatai. Adalah seri video game Tomb Raider (2013) garapan Crystal Dynamics jawabannya.Â
Si pengarah film menyelipkan sejarah hidup Lara Croft sebelum menempuh perjalanan pertamanya ke makam kuno. Fragmen kehidupan awal Lara Croft itu melengkapi beberapa bagian interlude pada permainan video game tentang misi pencarian makam kuno Himiko.
Sebagian besar tayangan film Tomb Raider di Pulau Yamatai memang menyajikan nuansa dan sajian visual yang mirip dengan seri video game-nya. Kecuali beberapa bagian alur cerita yang sengaja dibuat beda oleh pengarah film.
(Tiga paragraf ini merupakan versi edit dari tiga paragraf sebelumnya berdasarkan tanggapan yang ditulis oleh Kompasianer Reno Dwiheryana pada 8/3/2018. Adapun tiga paragraf versi awal adalah sebagai berikut:
Beruntung Roar Uthaug menemukan serial video game yang mengisahkan identitas Lara Croft. Adalah seri video gameTomb Raider (2013) garapan Crystal Dynamics jawabannya.
Dalam adegan pembuka hingga beberapa bagian interlude, permainan video game ini menyelipkan sejarah hidup Lara Croft sebelum menempuh perjalanan pertamanya ke makam kuno.
Sebagian besar tayangan film Tomb Raider menyajikan nuansa dan sajian visual yang mirip dengan seri video game-nya. Kecuali beberapa bagian alur cerita yang sengaja dibuat beda oleh pengarah film.)
Alur Cerita
Lara Croft (Alicia Vikander) diceritakan menjalani hidup sebagai kurir. Dengan sepedanya, ia mengelilingi jalanan London menemui para pemesan barang.
Di sela-sela aktivitasnya itu, ia kerap menyempatkan diri berlatih gulat di sebuah sasana. Ia hidup mandiri dan berkecukupan.