Mohon tunggu...
Bung Uhul
Bung Uhul Mohon Tunggu... Buruh - Pekerja Lapangan

Menulis untuk mengikat dan mengingat banyak hal

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Penantian Panjang Liverpool

29 Juni 2020   19:14 Diperbarui: 29 Juni 2020   19:10 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar : Goal.com

Pekan ini menjadi kabar gembira bagi seluruh penggemar klub sepakbola liga Inggris Liverpool, kekalahan Manchester City melawan Chelsea menjadi penentu pengunci gelar juara Liverpool musim ini.

Musim ini performa Liverpool di Liga Inggris sangat mengagumkan dan luarbiasa, bagaimana tidak dari 31 laga yang telah dimainkan Liverpool hanya merasakan satu kali kekalahan dua kali imbang dan sisanya berakhir kemenangan, bahkan jarak poin dari klub peringkat dua sangat jauh selisih 23 poin.

Liverpool bisa saja mengangkat tropi Liga Inggris pada Maret lalu, namun karena pandemi covid-19 dan kebijakan lockdown disemua wilayah eropa liga terpaksa ditunda. Seiring terkendalinya wabah covid-19 liga pun dilanjutkan dan hanya butuh 2 pertandingan liverpool resmi menjadi juara liga (EPL) musim 2019/2020.

Ini merupakan gelar liga ke-19 bagi Liverpool, gelar terbanyak kedua setelah Manchester United sekaligus gelar pertama diformat baru liga Inggris. Liverpool terakhir mengkat piala pada musim 1990, setelah itu liverpool belum merasakan juara kembali.

Sebuah penantian panjang bagi klub Merah asal Kota Merseyside untuk kembali merasakan juara liga. Berbagai pergantian pemain dan kursi pelatih akhirnya ditangan dingin seorang Jurgen Klop sejak empat musim terakhir Liverpool kembali menunjukkan diri sebagai klub hebat didataran eropa bahkan didunia dengan menjuarai Liga Champions Eropa, Piala Super Eropa dan Piala dunia antar club pada tahun 2019.

Ditangan pelatih asal Jerman tersebut para pemain liverpool mengalami peningkatan nilai jual dibursa tranfers, ini tentu menjadi keuntungan lebih Liverpool kedepannya.

Pemain seperti Mohamad Salah, Sadio Mane, Roberto Firmino, Jordan Handerson, Virgil Van Dijk, Alison Becker, Alexander Arnold, dll merupakan skuad luarbiasa liverpool sejak beberapa musim terakhir.

Sebuah pencapaian dan penantian yang luarbiasa usaha dan kerja keras kadang menguji kita apakah kita mampu bertahan meraih hasil atau justru putus asa sebelum kepastian. Liverpool telah membuktikan bahwa kerja keras dan keyakinan tidak akan mengkhianati hasil.

Selamat Liverpool #YNWA

Penonton Layar Hp

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun