Mohon tunggu...
Budi Satria Dewantoro
Budi Satria Dewantoro Mohon Tunggu... Pengacara - Praktisi Hukum

Dekat dengan isu hukum-HAM, human security, kepolisian, penggemar sepak bola, peminat budaya, dan penikmat kuliner Nusantara.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Tampil di Final Pahauman Cup Saka FC Waspadai Keunggulan Tarigas FC

22 Agustus 2022   14:48 Diperbarui: 22 Agustus 2022   14:51 198
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Catatan manis ditorehkan Saka FC di turnamen Pahauman Cup 2022 dengan menjadi finalis. Mereka lolos ke partai puncak usai mengalahkan Page Semut FC 5-4 di babak semifinal lewat drama adu penalti.

Pada pertandingan final nanti tim yang diarsiteki Agung Adi Suhardi akan menghadapi Tarigas FC. Tarigas memastikan diri lolos ke final setelah menang tipis 1-0 atas Senakin FC. Dari jadwal yang dirilis penyelenggara Pahauman Cup laga kedua finalis tersebut dihelat di Lapangan Sepak Bola Setia Kawan, Pahauman, kabupaten Landak, Senin (22/8/2022) pukul 14.30 WIB.

Bagi Arga dan kawan-kawan pertarungan kontra Tarigas merupakan pertemuan perdana. Kepada anak-anak asuhnya Coach Agung menekankan untuk mengontrol emosi dan tetap bermain dengan ciri khas mereka yang agresif.

"Dari laga terakhir kami terus membenahi visi bermain tim. Saya juga berpesan kepada pemain buat tampil menyerang dan fokus pada permainan. Di luar aspek teknis mereka juga sudah diwanti-wanti agar lebih tenang dan tidak terpancing emosi penonton," ujar pelatih Saka Agung Adi Suhardi.

Meski dalam keadaan siap tempur, penggawa Saka tetap mewaspadai keunggulan lawan yang dihuni pemain lumayan mumpuni. Satu diantaranya akan mengantisipasi eksekusi bola mati, baik free kick dan corner kick karena Tarigas sangat bagus dalam duel bola atas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun