Menelisik cerita waktu jaman pendudukan Jepang, ada beberapa istilah yang terkenal di kalangan peminat sejarah. Istilah-istilah itu kebanyakan berasal dari bahasa Japan alias bangsa Dai Nippon.
Beberapa diantaranya adalah :
- Boei Giyugun: tentara tambahan Indonesia (PETA).
- Boeitai: Angkatan Pertahanan.
- Bogodan: Organisasi Pertahanan Sipil (Sumatra)
- Chudanco : Komandan regu pasukan, pangkat setingkat Letnan.
- Cuo Seinen Kunrensyo: Lembaga Pusat Pelatihan Pemuda.
- Daidan: batalion (PETA)
- Daidancho : Komandan Batalyon, pangkat setingkat Kapten.
- Dai Toa: Asia Timur Raya.
- Daidanki: panji-panji/bendera batalion, pataka (PETA)
- Dokuritsu jumbi cosakai: Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI)
- Dokuritsu jumbi i-inkai: Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI)
- Domei: nama kantor berita Jepang
- Fusimban: penjaga malam
- Giyugun: Tentara Sukarela (di Sumatra)
- Heiho : tentara pendukung.
- Hinomaru: bendera Jepang
- Hirohito : nama Kaisar Jepang waktu itu.
- Ian-jo: rumah bordil tempat jugun ianfu
- Jawa Sinbunkai: Badan Pengawasan Surat Kabar
- Jibakutai: pasukan bunuh diri
- Johobu: seksi intelijen
- Kaigun: Angkatan Laut
- Kaigun Heiho: badan lokal Indonesia di bawah Angkatan Laut Jepang
- kaiten: torpedo berisi manusia (misi bunuh diri)
- Kakyo Soakai: Perkumpulan Golongan Tionghoa
- Keibitai: tentara pengawal, satuan garnisun
- Kempetai : Polisi Rahasia Jepang.
- Keimpeiho: asisten/kaki tangan kempetai (Kenpeiho)
- Keisatsu: polisi.
- Kenco: bupati.
- kodomo: anak
- Mikado: Kaisar
- Romusha : pekerja paksa.
- Romukyoku: Kantor Urusan Pekerja (romusha)
- saikeirei: penghormatan ke arah istana Kaisar Jepang, dari sikap bersiap membungkukkan badan dalam.
- Sanyo: penasihat (orang Indonesia).
- Toyo : nama Perdana Menteri Jepang masa itu. Ia kemudian dihukum mati oleh Sekutu.
Itulah beberapa istilah yang ada pada masa penjajahan Jepang.
Silahkan pembaca menambahkan.
Sumber :
-Wikipedia.
- Poesponegoro, Marwati Djoened; Nugroho Notosusanto (1992). Sejarah NasionalIndonesia: Jaman Jepang dan Jaman Republik Indonesia. Balai Pustaka. p. 53. ISBN 9-7940-7412-8.
-Daftar kata serapan dari bahasa Jepang dalam bahasa Indonesia. Midori (bicara) 13:49, 3 Desember 2010 (UTC)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H