Mohon tunggu...
Helmi Abu Bakar elLangkawi
Helmi Abu Bakar elLangkawi Mohon Tunggu... Penulis - Pengiat Sosial Kegamaan dan Esais di berbagai Media serta Pendidik di Lembaga Pendidikan Islam

Khairunnas Affa' linnas

Selanjutnya

Tutup

Sosok

Innalillahi, Ispan Irawadi Sang Letkol Sosok Legenda Pemilu KIP Pidie Jaya Pergi untuk Selamanya

22 Agustus 2023   03:36 Diperbarui: 22 Agustus 2023   03:50 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Facebook Ispan Irawadi 

Innalillahi wa Inna ilaihi raji'un, Ispan Irawadi bin Samiran pegawai KIP Pidie Jaya sosok pegawai yang sepanjang hayatnya mengabdi sebagai penyelenggara Pemilu itu telah pergi untuk selamanya menghadap sang ilahi tepat pukul 01.00 WIB di RSUZA Banda Aceh, Selasa dinihari, (22/8/2023).

Sumber: Isa
Sumber: Isa

"Innalillahi wa Inna ilaihi, kepergian bapak Ispan Irawadi bin Samiran merupakan luka yang mendalam untuk penyelenggara Pemilu di lingkungan KIP Pidie Jaya khususnya dan Aceh umumnya dan semoga almarhum diampuni segala dosanya dan husnul khatimah," ungkap Iswandi, S. Sos Sekretaris KIP Pidie Jaya kepada media ini, Selasa, (22/8).

Sumber: Facebook Ispan Irawadi 
Sumber: Facebook Ispan Irawadi 

Iswandi mengatakan almarhum sosok pegawai yang disiplin dan aktif dalam melakukan tugas yang diembannya dan tentunya kehilangan sosok yang akrab disapa Letkol ini merupakan luka yang mendalam untuk kalangan KIP Pidie Jaya.

Sumber: Facebook Ispan Irawadi 
Sumber: Facebook Ispan Irawadi 

"Almarhum selama ini mengalami sakit dan telah dilakukan pengobatan bahkan pihak keluarga untuk kedua kalinya membawa almarhum melakukan pengobatan di RSUZA Banda Aceh," ujarnya.

Sumber: Facebook Ispan Irawadi 
Sumber: Facebook Ispan Irawadi 

Jenazah almarhum menurut Iswandi malam ini juga akan dibawa pulang ke rumah duka yang berlokasi di Gampong Keudee Ulee Gle Kecamatan Bandar Dua dan dikebumikan di pemakaman gampong setempat.

Iskandar, S. Sos Ketua KIP Pidie Jaya juga mengungkapkan luka yang mendalam atas kepergian almarhum terlebih pengabdiannya di jajaran KIP Pidie Jaya sudah puluhan tahun dan istiqamah hingga akhir hayatnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun