Taman Besaran Hijau Jatibarang yang merupakan ex Pabrik Gula menawarkan sensasi wisata heritage. Berbagai destinasi wisata tersedia untuk memanjakan wisatawan seperti Remise Heritage 1842, Lorong Waktu, Loco Tebu, Rumah Mbesaran dan Waterboom. Lokasinya yang strategis di jalur Ketanggungan-Slawi menjadikannya tujuan utama destinasi wisata di Brebes dan Tegal.Â
1. Remise 1842
Rumah Locomotive kereta tebu yang disebut Remise mampu menampung 10 lokomotif. Bangunan ini dibangun dengan arsitektur zaman Renaissance dan hanya ada dua di dunia yaitu Jatibarang, Brebes dan Johannesburg, Afrika Selatan. Bangunan ini masih berdiri kokoh dan masih kita saksikan sampai sekarang.Â
2. Lorong Waktu
Lorong waktu merupakan salah satu destinasi yang baru dikembangkan. Sebelum diperuntukkan untuk wisata, bangunan ini merupakan lorong sirkulasi udara untuk pendingin pabrik.Â
Bangunan dengan tinggi dua meter lebih dan lebar satu meter difungsikan sebagai lorong waktu dengan dihiasi lampu penerangan dan lukisan.Â
3. Rumah Mbesaran