Nano Puisi: Kata Sandi
kata sandi rahasianya isi hati
siapa lebih dulu mengetahui
meskipun diganti setiap hari
tetap bisa dibuka dicermati
kata sandi dari rahasianya isi hati
ada yang berupa sorot mata diri
yang menandakan membohongi
sehingga terungkap jelas sekali
kata sandi dari rahasianya isi hati
memang ada yang sulit diketahui
kecuali melalui lamanya interaksi
atau telah saling membuka diri
ruang hati yang tidak berkata sandi
atau yang telah rela membuka hati
akan mudah diajak berintrospeksi
dan bisa segera memperbaiki diri
(kata sandi, 2022)
Puisi ketiga dari empat rincian judul puisi tentang Kata, khususnya tentang Kata Sandi. Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Baca juga: Nano Puisi: Menetesi Mata Kata-kata
Baca juga: Nano Puisi: Kata Kembalinya Kemana
Baca juga: Nano Puisi: Mata yang di Kening Kita
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!