Micro Puisi: Perginya Bulan Suci Mengharukan Hati
perginya bulan suci mengharukan hati
bagi yang mengerti akan menangisi
karena belum tentu bertemu lagi
hadirnya sungguh sangat dinanti
andai boleh meminta jangan pergi
bersanding abadi dengan bulan suci
bulan suci yang sangat bermakna ini
menyimpan kasih sayang ilahi robbi
yang bernilai seribu bulan usia diri
(perginya bulan suci mengharukan hati, 2022)
Rincian keempat dari delapan puisi tentang perginya bulan suci yang mengharukan hati. Semoga bermanfaat.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!