Macro Puisi: Menjual dan Membeli
transaksi jual-beli tak hanya terjadi pada barang ekonomi
menjual diri terlalu tinggi yang melampaui nilai harga diri
pasti tak ada yang beli karena kesetaraannya tidak terjadi
menjual dan membeli untuk konsumsi jiwa tidak benda
diukur dari nilai pengorbanan rasa tercerahkannya jiwa
ikhtiarnya justru pada ketulusan  kerendahan hatinya
menjual dan membeli jangan disalahkan artikan
dengan ketiadaan kerelaan atas suatu pemberian
ataupun perhitungan imbalan atas upah perbuatan
menjual dan membeli untuk pengembangan diri
saling menghargai mempercayai dan toleransi
menjualnya dengan rasa rendah hati
membelinya dengan menghormati
(rendah hati menghormati, 2021)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!