Fibonacci Puisi: Mengejarmu Lewat Sini
mengejarmu lewat sini barusan tadi
sekelebat lewat sini
cepat sekali
berlari
menggenggam gumpalan putih ke langit tinggi
neteskan tangisan bumi
tinggalkan sunyi
kembali
di bumi
berulangkali
musibah tak dipahami
enggan mencari hikmahnya apakah ini
di sini
sejarah ini
berulangkali terjadi
akal sehat tak fungsi, gaduh digemari
(duh gaduh lagi, 2021)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!