Sebuah organisasi akan menampilkan kualitas lembaganya melalui kualitas serta kuantitas dari produk yang diproduksi oleh organisasi atau perusahaan tersebut, entah itu berupa produk barang atau jasa. Oleh karena itu, bagi sebuah perusahaan untuk menghasilkan produk yang memiliki kualitas serta kuantitas yang baik dan berdaya jual tinggi kepada konsumennya, maka diperlukan kinerja yang mumpuni dari setiap anggota perusahaan baik itu pemimpin ataupun bawahannya. Para angota yang berada dalam ruang lingkup perusahaan memiliki tanggung jawab serta pengaruh yang sangat besar bagi perusahaan untuk menghasilkan produk-produk yang berkualitas tinggi serta kuantitas yang baik agar mampu bersaing di pasar.
Dalam hal ini, bias dilihat bahwasannya sumber daya manusia dipandang memiliki pengaruh serta peran yang sangat penting bagi tercapainya tujuan dari sebuah perusahaan. Oleh sebab itu, banyak sekali organisasi yang menempatkan sumber daya manusia di tingkat tertinggi dalam proses pencapaian tujuan perusahaan serta mendapatkan keunggulan dalam bersaing dengan organisasi lainnya. Sehingga keberadaaan sumber daya manusia merupakan factor penentu kesuksesan sebuah perusahaan.
Sebelum membahas lebih jauh apa saja manfaat dan teknik yang digunakan dalam melakukan analisis jabatan, sebaiknya kita mengenal terlebih dahulu analisis jabatan .........
Analaisis jabatan adalah suatu proes dimana perusahaan melakukan pengumpulan data atau informasi hasil pekerjaan yang telah dilakukan oleh seorang pekerja, didalam analisis jabataan ini sendiri dilakukan untuk melihat dan sebagai ajuan untuk melakukan interview kepda pekerjaan yang telah dilakukan dan akan dilakukan. Hasil yang didapatkan dari analisis jabatan ini sendiri adalah daftar pekerjaan yang tertulis mengenai apa saja kewajiban-kewajiban dari para pekerja serta mendata pendidikan yang seharusnya dimiliki oleh seorang pekerja untuk bisa menduduki jabatan di dalam sebuah perusahaan.
Jika dilihat dari kacamata umum, analisis jabatan ini sendiri merupakan suatu proses identifikasi pekerja pada jabatan serta bagian tertentu yang sesuai dengan kemampuannya.
Lalu apa saja manfaat yang didapatkan peusahaan setelah melakukan analisis jabatan ?
Berikut adalah penjelasannya :
Dalam penguraian jabatan serta apa saja yang menjadi persyaratan untuk menduudki jabatan di dalam sebuah perusahaan. Hal ini dapat dipergunakan bagi perusahaan untuk berbagai macam kegitaan didalam perushaaan. Dibawah ini adalah manfaat yang didapatkan perusahaan dari proses analisis jabatan:
1) Mendapatkan peluan yang bagus untuk merekrut pekerja yang memiliki skill atau kemampuan yang baik dan sesuai dangan yang dibutuhkan oleh perusahaan. Perekrutan pekerja yang memili kualitas yang baik akan sangat membantu perusahaan dalam mencapai tujuannya.
2) Pelatihan
Dalam proses perekrutan pekerja yang berkualitas, analisis jabatan sangat membantu untuk mengembangkan sumber daya yang bagus.
3) Evaluasi jabatan
Setelah melakukan penguraian tentang jabatan yang sesuai dan persyaratannya telah dipenuhi semuanya, maka hal yang harus dilakukan selanjutnyaadalah perundingan tentang nilai rupiah atau gaji.
4) Penilaian pelaksanaan jabatan
Pada penilaian pelaksaan jabatan ini biasanya disesuaikan pada sasaran yang telah dituju, yang mana hal ini akan sangat berpengaruh ketika melakukan perumusan bidang. Jadi dalam penilaian pelaksanaan jabatan harus dilakukan dengan tepat supaya ketika terjadi suatu proses penilaian bisa mendapatkan hasil yang terpercaya.
5) Promosi dan Mutasi
Dalam melakukan proses promosi dan mutase sangat diperlukan suatu informasi jabatan yang bisa membantu sebuah perencanaan. Suatu informasi jabatan akan membantu dalam merencanakan sebuah promosi yang dilakukan untuk meningkatkan produktivitas suatu karyawan, yang mana akan diharapkan mampu bekerja dengan lebih maksimal lagi. Selain dari perencanaan promosi, informasi jabatan juga dapat memberitahu seberapa batasan saat melakukan mutasi. Proses mutasi ini dilakukan ketika seorang karyawan mendapat hukuman atau dapat juga untuk memperluas pengetahuan dari karyawan tersebut.
6) Organisasi
Di dalam sebuah organisasi, untuk mendapatkan informasi jabatan harus dilakukan sebuah proses analisis. Pada proses analisis ini biasanya menggunakan Teknik pengumpulan data yang diperloeh dengan cara baik pengamatan langsung maupun wawancara. Nah, setelah dilakukannya sebuah analisis akan terungkap hal -- hal yang mungkin bisa dibilang buruk dan dapat berpangaruh terhadap pola jabatan.
7) Perkenalan
Pada tahapan perkenalan diperlukan sebuah orientasi terkait jabatan, yang mana hal tersebut akan bermanfaat kepada seseorang yang masih baru. Dalam orientasi tersebut bisa berisi terkait dengan definisi, jenis, tujuan hingga manfaat mengenai jabatan dan organisasi. Hal tersebut akan membantu seseorang yang masih baru untuk mendapatkan kejelasan informasi.
8) Penyuluhan
Penyuluhan dilakukan ketika seorang pegawai merasa tidak nyaman atau merasa tidak adanya kecocokan dengan posisi/jabatannya saat ini. Informasi jabatan ini berguna untuk seorang karyawan untuk mengetahui dan memantapkan dirinya untuk bisa mendapatkan jabatan yang sesuai dengan dirinya.
9) Hubungan ketenagakerjaan
Dalam hubungan ketenagakerjaan, biasanya terdapat kewajiban yang terikat pada tiap pegawai. Kewajiban tersebut menurut uraian jabatan ialah sebagai standar fungsi, yang mana ketika pegawai mengurangi atau tidak menyelesaikan kewajibannya akan dianggap tidak mematuhi standar yang telah diuraikan tadi.
10) Perencanaan kembali jabatan
Pada perencanaan ulang jabatan ini, analisis jabatan sangat bermanfaat dalam menyebarkan informasi terkait perubahan jabatan. Jadi analisis jabatan ini bisa membantu para pegawai yang sekiranya memiliki kemampuan atau ciri khusus yang sesuai dengan kriteria jabatan sehingga memungkinkan untuk seorang pegawai tersebut ikut serta dalam perencanaan kembali dalam menentukan jabatan.
Teknik Melakukan Analisis Jabatan
Analisa jabatan merupakan proses yang dilakukan seseorang untuk memaknai sebuah jabatan yang dimana orang tersebut maupun orang lain bisa paham terkait mengenai jabatan. Dalam melakukan proses analisis jabatan tentunya terdapat pula tahapan -- tahapan yang harus dilakukan sebagai berikut:
1.Mengumpulkan Informasi
2.Menganalisis dan Mengelola Informasi Jabatan
3.Menyusun Informasi Jabatan dalam Suatu Format yang Baku
Analisis jabatan yang dilaksanakan dengan prosedur yang bagus pasti akan mendapatkan hasil yang bagus pula, uraian jabatan juga akan menghasilkan pengaruh yang diinginkan, lalu hal tersebut dapat djadikan sebagai pedoman untuk mendapatkan sumber daya manusia yang baik dan berkualitas. Ada beberapa prinsip khusus yang harus dipegang dalam melakukan proses analisis jabatan, yaitu:
1.Proses analisis jabatan yang dilaksanakan oleh perusahaan berguna untuk memberikan pemahaman apa saja yang menjadi tanggung jawab dan hak dari setiap pekerja sesuai dengan jabatan yang dipegangnya. Hal tersebut akan dijadikan sebagai acuan pertanggung jawaban bagi pekerja.
2.Proses analisis jabatan, dalam hal ini yang menjadi fokus bukan yang memegang jabatan saat ini. Tetapi ditunjukkan untuk pemegang jabatan berikutnya. Ha ini sangat penting guna menghindari bentrok di dalam menganalisis jabatan berdasarkan kemampuan, kinerja, gaya atau metode kerja dari pemegang jabatan saat ini. Hal yang perlu dilakukan adalah menggambar desain jabatan yang berdasarkan dengan standar struktur perusahaan serta kondisi jabatan yang sesuai dengan fakta yang ada di lapangan atau organisasi.
Beberapa prinsip-prinsip yang telah disebutkan tadi merupakan hal yang sangat penting dan harus diperhatikan oleh semua bagian perusahaan, hal ini dikarenakan sekarang banyak uraian jabatan yang disusun berdasarkan dari selera atasan atau pemimpin saja. Hal tersebut menimbulkan tingginya batasan antara jabatan yang satu dengan yang lainya. Oleh karena itu, diperlukan kematangan dari pihak yang melakukan analisis jabatan agar setiap pekerja yang menduduki jabatan bisa sesuai dengan kemampuannya serta dapat melaksanakan kewajibannya dengan baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H