Saya mengenal nama Nugie lewat lagu 'Burung Gereja', tetapi lagunya yang benar-benar menginspirasi saya adalah Lentera Jiwa. Saking menginspirasi, kelak saya berkeinginan membuat judul buku saya 'Lentera Jiwa'. Tetapi itu kalau ada penerbit yang mau menerbitkan :)
Superman Is Dead -- All Angel Cry
"Can you tell me why, the world is so ugly" begitulah lirik pembuka lagu ini. Meski beraliran Punk, banyak lirik SID yang malah menunjukkan kelembutan. Tapi jangan salah dulu. Bukan kelembutan berarti cengeng. Namun, kelembutan yang berarti dekat dengan rasa kemanusiaan. Dua lagu SID selanjutnya di urutan teratas favoritku, yakni : Lady Rose dan Sunset di Tanah Anarki -- sumpah, saya selalu membayangkan bisa menyanyikan lagu ini dengan perempuan yang paling kukasihi.
Marjinal -- Luka Kita
Marsinah adalah lagu yang membawa saya mengenal kelompok musik ini. Keras, nakal, dan jujur, begitulah saya mendeskripsikan lirik-lirik lagu dari Marjinal. Tetapi dalam lagu 'Luka Kita' kita bisa mendapati makna solidaritas yang tinggi. Dari Marjinal, kita tahu bahwa anak punk sesungguhnya tak seperti yang dianggap kebanyakan masyarakat. Marjinal menunjukkan manusia bisa hidup bebas tanpa mengganggu kebebasan orang lain. Â Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H