Mohon tunggu...
KKN POSKO 71 DESA PUCANGREJO
KKN POSKO 71 DESA PUCANGREJO Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Aktif

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Upaya Penghijauan Desa Pucangrejo oleh Mahasiswa KKN MIT 18 Posko 71

6 Agustus 2024   01:35 Diperbarui: 6 Agustus 2024   01:38 8
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Medinfo Posko 71 (Dokumentasi Pribadi)

Pucangrejo, 2 Agustus 2024 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang yang tergabung dalam kelompok MIT 18 Posko 71, telah melaksanakan kegiatan penghijauan di Desa Pucangrejo. Kegiatan ini berlangsung selama masa pengabdian mereka yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas lingkungan dan kesadaran masyarakat akan pentingnya penghijauan. 

Kegiatan penghijauan ini dilaksanakan dengan melibatkan warga setempat dan Dinas Lingkungan Hidup setempat. Kegiatan reboisasi ini dilakukan di sekitar lingkungan Desa Pucangrejo yang dimulai dari penanaman di depan Posko KKN. Kegiatan reboisasi ini dilakukan dengan menanam tanaman sebanyak 50 bibit,yang berisi tumbuhan Pucuk Merah yang berisi 10 Bibit , Kayu Putih yang berisi 10 bibit, Pachira yang berisi 10 bibit, Ketepeng Kencana yang berisi 10 bibit, serta yang terakhir Tabebuya yang berisi 10 bibit.

Kegiatan penghijauan yang dilakukan mahasiswa KKN MIT 18 Posko 71 di Desa Pucangrejo ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat. Selain meningkatkan kualitas udara dan mengurangi risiko bencana alam seperti banjir, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga lingkungan.

Kepala Desa Pucangrejo, Bapak Suharno, menyatakan apresiasinya terhadap inisiatif dan kerja keras mahasiswa KKN. "Kami sangat berterima kasih atas kontribusi para mahasiswa. Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi warga untuk terus menjaga dan merawat lingkungan sekitar kita," ujarnya.

Upaya penghijauan Desa Pucangrejo oleh mahasiswa KKN MIT 18 Posko 71 adalah contoh nyata dari kolaborasi antara akademisi dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan. Diharapkan, kegiatan ini dapat memberikan manfaat jangka panjang dan menjadi langkah awal menuju Desa Pucangrejo yang lebih hijau dan asri.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun