Ganjar Jawa Tengah melakukan penyerahan bantuan kepada korban terdampak banjir Meteseh di wilayah perumahan Dinar Indah, Kota Semarang. Bantuan yang diserahkan berasal dari open donation yang dibuka pada 7 Januari 2022 dan telah berhasil mengumpulkan dana sekitar Rp. 462.000 dan pakaian layak pakai.Â
Jum'at, 13 Januari 2022 Orang MudaDana tersebut dibelanjakan menjadi kebutuhan pangan seperti minyak, beras, gula, mie instan, hingga minuman siap saji yang dinilai sangat dibutuhkan oleh para korban di tengah waktu yang sulit ini.
Penyerahan bantuan dilakukan oleh Bramantyo selaku formatur OMG Jateng dengan mendatangi langsung Posko Bantuan dan Kesehatan yang bertempat di Masjid Ar-Rahman. Bantuan diterima dengan baik dan hangat oleh pengurus posko. Warga yang turut menyaksikan pemberian bantuan juga mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan.
OMG Jateng yang diwakili oleh Bramantyo menuturkan bahwa bantuan yang telah disalurkan merupakan bentuk kepedulian OMG Jateng dan masyarakat umum untuk meringankan beban para korban banjir.
"Hasil open donation kemarin kami belanjakan seluruhnya untuk kebutuhan pangan. Kami berharap bahwa bantuan tersebut dapat bermanfaat dan mampu mengurangi beban masyarakat di Dinar Indah" pungkas Bram.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H