Mohon tunggu...
Bagas DwiKuncoro
Bagas DwiKuncoro Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Website ini resmi

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Rutinitas Sholat Dhuha, Yasin dan Tahlil Siswa-Siswi MTs Walisongo pada Hari Jum'at

13 Mei 2024   20:02 Diperbarui: 13 Mei 2024   20:25 248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para Siswa-siswi MTs Walisongo Melakukan Kegiatan Sholat duha, Yasin dan Tahlil Setiap Hari Jum'at/Dokpri

            

            

MTs Walisongo adalah salah satu satuan pendidikan dengan jenjang MTs. Dalam menjalankan kegiatannya, MTSS WALI SONGO berada di bawah naungan Kementerian Agama. Sekolah MTs Walisongo beralamat di JL. TUGU IRENG NO. 11 KREBET, -, Kec. Bululawang, Kab. Malang, Jawa Timur, MTs Walisongo juga terekditas A. Kemudian ektrakuliker yang ada di MTs Walisongo meliputi pencak silat, pramuka dll.

Kemudian MTs Walisongo juga mengadakan sholat dhuha pada hari jumat dan baca yasin seta tahlil. Di tengah dinamika kegiatan sekolah MTs Walisongo yang sering kali dipenuhi dengan pembelajaran formal, ekstrakurikuler, dan berbagai kegiatan lainnya, penting bagi siswa dan para guru untuk tetap terkoneksi dengan nilai-nilai spiritualitas mereka. Maka dari itu Salah satu cara yang di laukan oleh MTs Walisongo  adalah melalui pelaksanaan rutinitas sholat Dhuha, baca Yasin, dan Tahlil pada hari Jumat.

Sholat Dhuha adalah ibadah sunnah yang dilakukan setelah terbitnya matahari sampai menjelang waktu Dhuhur. Merupakan kesempatan untuk menyapa Allah di awal hari, sholat Dhuha menawarkan momen kedekatan spiritual yang mendalam bagi para pelakunya. Di MTs Walisongo, siswa dan para guru berkumpul di ruang sholat atau area yang disediakan khusus untuk melaksanakan sholat Dhuha bersama-sama.

Bacaan Yasin merupakan salah satu amalan yang sangat dianjurkan dalam agama Islam. Yasin adalah surah dalam Al-Quran yang memiliki keutamaan tersendiri, dan membacanya diyakini membawa berkah dan rahmat. Di MTs Walisongo  kegiatan membaca Yasin sering dilakukan pada hari Jumat setelah sholat Dhuha, dimana siswa dan para guru berkumpul untuk membacanya bersama-sama. Selain mendatangkan berkah, membaca Yasin juga menjadi momen refleksi atas makna kehidupan dan kematian, mengingatkan kita akan akhirat dan keabadian.

Pelaksanaan rutinitas sholat Dhuha, baca Yasin, dan tahlil pada hari Jumat di sekolahMTs Walisongo bukan hanya sekedar ibadah ritual, tetapi juga membangun kedekatan komunitas dan memperkaya dimensi spiritualitas dalam lingkungan pendidikan. Ini adalah waktu yang dijadikan untuk memperkuat ikatan antara sesama anggota sekolah, serta memperdalam hubungan setiap individu dengan Tuhan. 

Kemudian diadakannya baca yasin dan tahlil untuk menumbuhkan rasa sadar pada siswa siswi MTs Walisongo agar menanamkan pada dalam dirinya untuk selalu membaca Al-qur'an setiap hari. Setelah para siswa-siswi MTs Walisongo selesai membaca Yasin dan tahlil, siswa-siswi MTs Walisongo melanjutkan KBM di kelasnya masing-masing.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun