Salah satu cara yang harus Anda pahami dalam trading forex adalah dengan menerima kekalahan. Itu merupakah hal yang wajar dalam proses trading. Kerugian memang hal yang sulit bagi para trader, baik mereka yang masih baru ataupun sudah lama mengenal dunia trading.
Alasan utama dibalik kesulitan dalam kerugian itu adalah karena kurangnya pemahaman dan adanya masalah psikologis pada diri seorang trader. Seseorang yang pernah memiliki pengalaman kerugian belum bisa memahami emosi negatif yang ada pada diri mereka. Hal itulah yang dapat menyebabkan kesedihan dan keputusasaan pada seorang trader. Hingga akhirnya mereka berhenti dari trading forex. Karena orang tersebut tidak mampu menghadapi kerugian itu terlalu cepat.
Berikut ini ada 4 level dalam mengatasi kerugian dalam forex trading, yaitu:
Level 1: Penolakan
Level pertama kerugian memungkinkan Anda menerima kerugian tersebut. Pada tahap ini, Anda menyangkal bahwa kerugian dalam trading bukan sepenuhnya merupakan kesalahan Anda. Hal tersebut normal bagi Anda yang masih baru. Dari situlah Anda belajar dari kerugian yang terjadi dan move on!
Level 2: Rasionalisasi
Setelah melewati tahap Penolakan, Anda akan pindah pada level berikutnya, yaitu Rasionalisasi. Dalam tahap ini Anda mulai berpikir mengenai ide-ide trading yang Anda lakukan. Dalam tahap ini pula Anda juga mulai berpikir tentang kesalahan-kesalahan apa yang telah Anda perbuat sebelumnya. Anda membuat rencana trading seperti target profit, stop loss, dan entry point.
Level 3: Depresi
Pada level ini, Anda sudah dapat melihat kemungkinan alasan eksternal atas kekalahan yang terjadi. Kemudian Anda mulai memikirkan penyebab kekalahan yang telah Anda lakukan. Jangan selalu menyalahkan diri Anda karena tindakan tersebut dapat merusak trading forex Anda. Dengan demikian, berusahalah bertanggung jawab atas kekalahan yang telah Anda lakukan.
Level 4: Penerimaan
Pada level ini, Anda mulai menyadari bahwa tidak baik untuk selalu menyalahkan diri sendiri. Meskipun Anda telah menerima kekalahan yang merupakan kesalahan yang telah Anda perbuat. Dengan adanya permasalahan tersebut, dapat mendorong Anda untuk berusaha menghadapi pasar. Dalam hal ini penerimaan berusaha meluruskan realita dan merealisasikan bahwa kerugian hal yang tidak dapat dipisahkan.
Anda dapat melakukan peningkatan untuk strategi trading Anda, melakukan manajemen resiko atau mencari tahu bagaimana Anda menangani kerugian dengan lebih baik. Anda harus dapat move on, beradaptasi dan tumbuh.
Sumber:
http://centralfutures.com/4-level-mengatasi-kerugian-trading-forex/
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H