Putaran final Piiala Eropa akan digelar sekitar enam bulan lagi, tepatnya tanggal 10 Juni – 10 Juli 2016, di Prancis. Drawing pembagian grup telah dilangsungkan hari Sabtu (12/12/2016) malam di Paris – Prancis. Dari 24 tim peserta putaran final Piala Eropa 2016 akan dibagi menjadi enam grup.
Ada enam tim unggulan pada putaran final Piala Eropa 2016 yaitu Prancis, Inggris, Jerman, Spanyol, Belgia dan Portugal. Tuan rumah Prancis tergabung dalam grup A yang relatif ringan bersama tiga tim lainnya yaitu Albania, Rumania dan Swiss. Sedangkan juara Piala Eropa 2008 dan 2012, Spanyol tergabung dalam grup yang cukup berat yaitu grup D bersama Republik Ceko, Turki dan Kroasia.
Belgia sebagai salah satu tim unggulan harus bertemu lawan tangguh juara dunia empat kali yaitu Italia. Mereka tergabung satu grup bersama Republik Irlandia dan Swedia di grup E. Inggris akan bertemu dengan “Saudara Muda” Wales di grup B yang dihuni juga oleh Rusia dan Slovakia.
Dua unggulan lainnya adalah Jerman dan Portugal. Jerman tergabung dalam grup C bersama Ukraina, Polandia dan Irlandia Utara.Sementara Portugal berada di grup F bersama Austria dan dua tim debutan, Islandia dan Hungara.
Di ajang putaran final Piala Eropa 2016 di Prancis, kita akan menyaksikan bintang-bintang sepak bola beraksi di lapangan hijau. Mereka adalah Christiano Ronaldo, Wayne Roony, Thomas Muller, Robert Lewandowski dan masih banyak bintang lainnya.
Berikut hasil lengkap undian pembagian grup Piala Eropa 2016 di Prancis.
Grup A: Prancis, Rumania, Albania, Swiss
Grup B: Inggris, Rusia, Wales, Slovakia
Grup C: Jerman, Ukraina, Polandia, Irlandia Utara
Grup D: Spanyol, Republik Ceko, Turki, Kroasia,
Grup E: Belgia, Italia, Reublik Irlandia, Swedia
Grup F: Portugal, Islandia, Austria, Hungaria
Sumber Foto: Liputan6.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H