Kemarin kita mendapatkan hasil logo terpilih, yang dilakukan dengan cara voting/pemilihan suara terbanyak, yaitu Logo Kedua. Namun karena terbentur soal keaslian (orisinalitas) dari proses pembuatan logo, dan setelah melakukan perdebatan di antara SC dan beberapa teman di sebuah inbox di Facebook, maka dengan sangat terpaksa kami umumkan :
1. Logo terpilih, LOGO KEDUA, digugurkan. Tidak ada pemberian celah atau kesempatan untuk merevisi ataupun memodifikasi kembali logo tersebut.
2. Logo PERTAMA, tidak bisa dinaikan langsung menjadi logo STC, untuk menghindari anggapan dan pemikiran lain soal pengguguran logo, karena berkaitan dengan sejarah pembuatan logo tersebut. Begitu juga dengan masalah orisinalitas. Walau mengutamakan soal orisinalitas dan filosofi yang ada di logo pertama, ternyata di dunia maya dan dunia nyata, banyak ditemukan logo serupa.
3. Mengajukan logo baru dan melakukan pemilihan ulang. Diharapkan logo ini menjunjung tinggi ORISINALITAS dan mudah terlihat sebagai bentuk gerakan Perkumpulan SERIBU TANGAN CINTA (STC) ini.
Untuk itu, berikut beberapa logo baru yang bisa dipilih.
CATATAN : Telah ditambahkan 2 (dua) logo di nomor urut 6 (enam) dan 7 (tujuh). Logo ini baru dikirimkan semalam dan siang tadi, sumbangan dari 2 orang Kompasianer, dengan memberi catatan yang sama di message mereka "Logo ini mau tak sumbangkan buat STC kalau diterima, kalau tak diterima ya enjoy aja, lha wong namanya nyumbang" ... (Terima kasih banyak untuk mereka. Kalaupun ternyata nanti kurang mendapatkan suara karena baru ditambahkan hari ini, nantinya STC bisa menggunakannya untuk suatu program). Karena pertimbangan menarik, maka saya tambahkan di sini.
.
[caption id="attachment_136503" align="alignnone" width="400" caption="7 (tujuh) calon logo SERIBU TANGAN CINTA - Klik gambar untuk memperbesar"][/caption]
.
Untuk itu silakan pilih logo di atas, dengan menyebutkan nomor pilihannya di kolom komentar. Kami akan menutup pemilihan ulang ini pada Minggu malam 9 Mei 2010, jam 23.59 (WIB) Waktu Indonesia Bagian Barat.
Seiring dengan pemilihan ulang logo ini, diadakan pula Pemilihan Ketua Perkumpulan SERIBU TANGAN CINTA (STC) ini, agar aksi nyata bisa segera dilakukan. Siapakah menurut Anda, kompasianer, yang pantas untuk menjadi Ketua Perkumpulan? Silakan sebutkan namanya di kolom komentar.