Saat kemarin muncul Galaxy Note 5 juga begitu. Astaga, itu smartphone menggoda sekali. Modelnya cantik, dan canggih, serta kualitas lensa kameranya makin meningkat.
Dan sekarang muncul Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge. Waah, ini nih hape idaman. Benar-benar menggoda bagi penyuka teknologi dan kamera tajam. Fitur-fitur canggih, lensa kamera yang paling terbaik dan tertajam saat ini, serta bentuk dan model yang sangat elegan.
Samsung Galaxy Note 4 pakai lensa Sony Exmor IMX 240, yang sudah terkenal dengan ketajaman dan kecanggihannya. Untuk diketahui, sensor terbaik saat ini dipegang oleh teknologi Sony Exmor. Nah Samsung menggunakannya, bahkan memodifikasinya menjadi lebih baik lagi. Fokus otomatis di Galaxy Note 4-nya cepat, resolusi foto 16 mega, dan hasilnya tajam serta detail.
Nih hasil ketajaman lensa di Samsung Galaxy Note 4.
Dan ingat kan kemarin film Indonesia Cai Lan Gong yang dapat rekor Muri karena shooting film layar lebar menggunakan Galaxy Note 4 dan 5. Filmmaker aja berani meyakinkan dirinya menggunakan lensa kamera hape untuk bikin film layar lebar yang butuh gambar super tajam di bioskop modern sekarang ini.
Teknologinya ditingkatkan, walau resolusi fotonya ditekan ke ukuran 12 megapixels. IMX260 ini menggunakan teknologi dual pixels yang bikin objek gambar ditangkap dengan lensa dual sensor, sehingga menghasilkan gambar yang makin tajam.Â
Efek positif lainnya, dengan dual pixels, sensor fokus otomatisnya lebih cepat menangkap gerakan. Sudah banyak yang membuktikan di youtube kecepatan sensor menangkap fokus yang bergerak cepat. Bahkan ada yang membandingkan dengan kamera DSLR yang menggunakan teknologi sama, yaitu dual pixels. Hasilnya, untuk saat ini, Galaxy S7 dan S7 Edge menjadi yang tercepat menangkap fokus bergerak.
Di launching Galaxy S7 dan S7 Edge, ditampilkan hasil tangkapan dari lensa hape ini, yang hasilnya luar biasa. Gambarnya jernih, dan mampu menangkap warna dengan akurat. Oh ya, kalau di Galaxy Note 4, lensanya menggunakan bukaan yang lumayan besar untuk ukuran lensa, yaitu f/2,2, artinya mampu menangkap gambar di cahaya yang minim.Â
Foto di keremangan malam, mampu tertangkap dengan baik. Nah di Galaxy S7 dan S7 Edge, bukaan lensanya makin besar, yaitu f/1,7. Obyek yang ada di cahaya minim atau gelap pun bisa ditangkap sempurna. Penasaran lihat gimana daya tangkapnya? Cek aja di bagian galeri ini.