Mohon tunggu...
Azri Nurul
Azri Nurul Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa PRODI PBSD (Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah)

Melestarikan Budaya Melalui Sastra

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tingkatkan Daya Saing, Disporapar Kabupaten Kuningan Adakan Pembinaan Kader Pemuda

6 Maret 2024   21:12 Diperbarui: 6 Maret 2024   21:34 387
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kuningan-Disporapar (Dinas Pemuda, Olahraga & Pariwisata) Kabupaten Kuningan adakan Kegiatan Koordinasi, Sinkronisasi & Penyelenggaraan Peningkatan Kapasitas Daya Saing dalam rangkaian acara Pembinaan Kader Pemuda, Rabu (6/03/2024).

Kegiatan ini bertempat di Grage Sangkan Hotel & Spa yang dihadiri oleh para delegasi dari berbagai forum kepemudaan dan Universitas yang ada di Kabupaten Kuningan, salah satunya adalah para aktivis kampus STKIP Muhammadiyah Kuningan, dengan tujuan untuk pembangunan kepemudaan guna meningkatkan SDM berkualitas & berdaya saing untuk Indonesia Emas 2045.

Selain itu, untuk meningkatkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) serta mencetak generasi yang unggul. Pendidikan, kesehatan, lapangan & kesempatan kerja, partisipasi & kepemimpinan, serta domain gender dan diskriminasi merupakan 5 hal yang menjadi parameter dalam kemajuan pemuda.

Tidak hanya itu, terlibatnya para delegasi dari setiap organisasi memberikan pemahaman kepada kader pemuda untuk berperan aktif dalam masyarakat dan mampu memberi contoh kepada pemuda lainnya serta menjadi generasi unggul.

Pada acara ini, Disporapar hadirkan tokoh-tokoh inspiratif untuk menjadi narasumber dan pemateri.

Acara dimulai dengan pembukaan oleh kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (kadisporapar) Bapak Dr. Elon Carlan M. M.Pd. dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa, "pemuda saat ini harus mempersiapkan dirinya untuk bonus demografi pada tahun 2045 mendatang," tuturnya.

Sejalan dengan hal tersebut beliau juga berpesan, "pemuda harus mampu berkolaborasi dan melakukan diskusi terbuka & komprehensif karena posisi pemuda sendiri bisa dianggap sebagai potensi juga sebagai ancaman jika kita tidak bisa menghadapinya dengan baik.

Dalam penyampaian materi dari para narasumber diantaranya yaitu Bapak IPDA Lukman Hakim selaku Kanit III Intelkam Polres Kuningan, Bapak Drs. H. Nurahim, M. Si., selaku Kepala Badan Kesbangpol Kab. Kuningan dan Bapak Tedi Ramdani. S.Pd, M. Si., selaku kepala seksi dari Disporapar Provinsi Jawa Barat.
(Yusi N & Azri Nurul F)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun