Sapakeke Gowa - Diketahui Coronavirus atau virus corona merupakan keluarga besar virus yang menyebabkan infeksi saluran pernapasan atas ringan hingga sedang, seperti penyakit flu. Banyak orang terinfeksi virus ini, setidaknya satu kali dalam hidupnya.
Namun, beberapa jenis virus corona juga bisa menimbulkan penyakit yang lebih serius, seperti SARS yang muncul pada November 2002 di Tiongkok, menyebar ke beberapa negara lain. Mulai dari Hongkong, Vietnam, Singapura, Indonesia, Malaysia, Inggris, Italia, Swedia, Swiss, Rusia, hingga Amerika Serikat.
Salah seorang tokoh masyarakat di Desa Buakkang Kab. Gowa Sulawesi Selatan M. Basri Daeng Tunru mengatakan "Kita harus bijaksana menghadapi Pandemic ini sebab penyakit yang mewabah dan berbahaya tidak hanya dialami generasi yang ada sekarang."
Siapa pun dapat terinfeksi virus corona. Akan tetapi, bayi dan anak kecil, serta orang dewasa dengan kekebalan tubuh yang lemah lebih rentan terhadap serangan virus ini. "Jadi memang sangat menakutkan akan tetapi jangan sampai kita menghentikan aktifitas kita secara menyeluruh, sebaliknya kita juga harus mematuhi protokol kesehatan untuk melawan covid - 19 ini." tambah M. Basri Daeng Tunru.
"Dulu ada virus yang mewabah di tanah Gowa Sulawesi Selatan ini, namanya Garring Pua, penyakit ini mewabah di masa pemerintahan Sultan Malikussaid ayah dari Sultan Hasanuddin. Virus Garring Pua ini bahkan tidak memandang usia, kalau terjangkit dapat menyebabkan kematian dan kalau tidak mati pasti cacat." tambahnya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H