Mohon tunggu...
Nabila Hasnah
Nabila Hasnah Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Harapan Kita untuk Indonesia

7 Mei 2019   11:00 Diperbarui: 7 Mei 2019   11:03 723
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Dari beragam kota yang kita tahu yakni dari Sabang sampai Merauke membuat Indonesia menjadi Negara yang paling indah saat di kunjungi. Indonesia memiliki garis pantai kedua terbesar di dunia, lautan terluas di dunia, cadangan gas alam terbesar dunia dan masih banyak yang lainnya. 

Begitu banyak potensi di negeri ini yang seharusnya jika dikelola dengan baik dan bijaksana Indonesia akan menjadi Negara terhebat di dunia. Jadikan Indonesia negara kepulauan, tentunya ini munculkan kekurangan dan kelebihan. Keterbatasan dalam pengelolaan kadang membuat kelebihan yang dimiliki oleh Negara kita ini tertutupi oleh kekurangan. 

Namun, hal ini tak akan lagi menjadi halangan jika segenap warga Indonesia mau untuk sama-sama memperbaikinya. Di masa depan Indonesia tak perlu menjadi negara adidaya.

Setiap orang pasti mempunyai harapan dan impian, begitupun kita. Kita sama sama mempunyai cerita di masa kecil, karena setiap orang juga harus mempunyai mimpi, cita cita dan jalan hidup masing-masing nantinya. 

Akhirnya dengan dukungan orang tua dan orang orang sekitar setelah mengetahui bakat kita ,salah satunya saya sendiri yakni pernah mempunyai keinginan untuk menjadi seniman, setelah itu saya memutuskan untuk menjadi seorang seniman. 

Tapi rasanya sangat sulit untuk mewujudkan itu dalam waktu secepat mungkin, dan memang perjuangan untuk mendapatkan hasil yang baik juga butuh proses yang baik pula. 

Saya selalu memimpikannya itu dari kecil, sehingga saya selalu bekerja keras dan terus mencari info untuk lomba-lomba menggambar, kaligrafi apapun itu tentang seniman. 

Dari kisah saya, bukan hanya saya yang menceritakan tentang impian saya, belum lagi orang-orang di Indonesia, pasti semuanya punya impian dan harapan layaknya Indonesia. 

Dinegara kita terdapat banyak kekayaan, sumber daya alam yang sangat melimpah dan yang paling penting adalah rakyat nya yang baik hati dan tidak sombong, bermusyawarah dan suka bergotong royong. Budaya saling menghormati layaknya sebuah kewajiban dan itu sangat kental di daerah manapun di Indonesia. 

Walaupun indonesia terdiri dari beberapa suku, ras budaya, dan tradisi daerah masing-masing tapi, negara Indonesia dikenali dengan toleransi yang tinggi, dan semua itu tidak menjadi suatu perbedaan dan perpecahan melainkan perbedaan itu menjadikan sikap, toleransi juga akan memunculkan sikap saling menghargai budaya dan daerah yang lain. Serta perbedaan itu telah dipersatukan oleh "Bahasa Indonesia"

Dari berbagai pengertian dan ilmu yang sudah di paparkan diatas banyak harapan bangsa untuk kedepannya, begitu kerasnya Indonesia berjuang untuk menjadi merdeka, menurut saya sendiri dan harapan saya untuk bangsa Indonesia tercinta semoga bangsa Indonesia bisa lebih maju lagi dalam segala di bidang pendidikan, banyak anak-anak terlantar diluar sana tidak mendapatkan pendidikan yang layak, seharusnya menambahkan sekolah gratis untuk anak-anak yang tidak mampu membayar uang sekolah, rumah sakit gratis agar rakyat indonesia tidak sulit untuk berobat . 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun