KETULUSAN HATI, MODAL GRAND LAUNCHINGODOJ
*Azhar Firdaus #146
Sejak mengikuti grup One Day One Juz (ODOJ), saya sudah dapat informasi adanya Grand Launching ODOJ yang akan digelar di Masjid Istiqlal. Saya sudah bisa membayangkan betapa khidmatnya acara tersebut. Kita dapat bersama-sama melakukan tadarus dengan seluruh anggota ODOJ yang tersebar di seluruh Indonesia.
Selama ini kita hanya melaporkan tadarus di grup instant messaging. Semua sangat bersemangat menyelesaikan bagian mereka pada masing-masing harinya. Tidak hanya laporan dan update dari juz para anggota, mereka memberikan informasi mengenai pendidikan, kerja, atauyang lainnya. Selain itu, mereka tidak jarang, melakukan candaan dan tawa di setiap waktu kosong. Hal ini dimaksudkan agar suasana ukhuwah semakin akrab.
Bayangkan jika semua keseharian di ‘dunia maya’ itu dapat tertuang di pertemuan Grand Launching. Kita dapat menemukan suatu ikatan persaudaraan yang sangat besar. Hari itu, tanggal 4 Mei 2014, akan menjadi hari bersejarah bagi para peserta ODOJ. Ukhuwah Islamiyah dapat terbentuk sangat cepat pada hari itu. Kita dapat bertadarus bersama, bertukar informasi, dan bersenda gurau. Semua hal yang kita lakukan pada hari itu, akan dicatat oleh Allah sebagai bukti taat dan taqwa kita kepada Allah SWT, Insya Allah. Malaikat akan tersenyum hari itu. Tersenyum hanya untuk kita para ODOJ-ers, Insya Allah. Selain itu, Malaikat tidak berhentinya untuk mencatat amal kebaikan kita, Insya Allah.
Acara ini diharapkan dapat diikuti oleh semua ODOJ-ers melihat semua berkah yang insya Allah akan didapat. Jangan sampai ada secuil apapun rasa di hati kita yang berujung pada rusaknya acara tersebut. Tidak hanya satu orang, tetapi semua peserta yang hadir pada acara tersebut harus melaksanakan dengan niat semata untuk mencari ridho Allah SWT. Karena cinta dan kasih kita kepada Allah SWT. Karena butuhnya kita kepada Allah SWT.
Tujuh ratus lima puluh juta, sekitar itulah dana yang dibutuhkan dalam Grand Launching ODOJ. Dari mana kita bisa memperolehnya? Serius, dananya segitu banyaknya? Buat apa dana sebanyak itu? Jawabannya : dari kita, oleh kita, dan untuk kita. Ya, acara Grand Launching ODOJ ini adalah acara besar kita. Mari berkontribusi! Meski hanya dengan doa, meski hanya dengan selembar uang kita, meski hanya dengan kehadiran kita.
Acara ini harus kita laksanakan dengan tulus, lillahi ta’ala. Buang semua pikiran dan perasaan negatif dari diri kita. Bayangkan saat itu Allah ada bersama kita, di samping kita, menuntun kita, memberikan senyum yang terbaik buat kita, dan bangga pada kita sebagai calon penghuni surga-Nya, Insya Allah. Mari kita sukseskan acara Grand Launching ODOJ dengan penuh ketulusan hati. Jangan berharap, apa sih yang bisa saya dapatkan dari acara Grand Launching ODOJ? Tapi berpikirlah, apa yang bisa saya berikan untuk suksesnya acara ini?!
(DP-Promas)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H