PKBI Daerah NTB Beserta Tim Media Nasional dam Tim UNICEF Indonesia Telah melakukan Kunjungan Langsung ke Puskesmas Rarang yang Ada di Lombok Timur
PKBI daerah NTB besertaTim Media Nasional dan Tim UNICEF Indonesia telah melakukan kunjungan langsung ke Puskesmas Rarang yang ada di Lombok Timur pada Rabu (3 Mei 2024)
Dalam kunjungan ini PKBI daerah NTB beserta Tim Media dan Tim UNICEF indonesia melakukan kunjungan langsung dalam program meningkatkan kualitas layanan sanitasi menuju pengelolaan sanitasi yang aman. Dan, sejalan dengan komitmen UNICEF dalam mendukung pemerintah Indonesia mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, khususnya Tujuan Ke-6 yang bertujuan menghapuskan buang air besar sembarangan dan memastikan semua komunitas mendapatkan akses ke sanitasi yang aman (safely managed sanitation).
Dengan mendokumentasikan praktik baik melalui foto, video, dan wawancara. Materi yang dikumpulkan akan digunakan untuk mempromosikan pesan advokasi kepada publik dan pembuat kebijakan, serta mengembangkan materi promosi dalam rangka Forum Air Sedunia.
Perjalanan dimulai dari desa kota raja Lombok Timur PKBI daerah NTB beserta Tim Media dan Tim UNICEF melakukan wawancara serta observasi terkait Kegiatan Jamban BAZNAS. Selanjutnya, perjalanan ke Puskesmas Rarang untuk melihat Pembangunan up grading sarana wastafel. Toilet Difabel dan Toilet MKM.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H