belajar di waktu kecil bagaikan mengukir di atas batu
Berbicara tentang tayangan televisi yang memberikan edukasi bagi anak anak dewasa ini sangatlah jarang ditemui. Masih ingatkah kita dengan kartun Dora The Explorer yang Karakter utamanya bernama Dora yang identik dengan Monyet bernama Boots sebagai temannya?
Sebagai generasi yang masih menjadikan tontonan ini sebagai teman sarapan sebelum berangkat ke sekolah tentunya hal ini tidak asing dan sangat menarik untuk dibahas.Â
Bahkan sangat senang sekali untuk sekedar mengikuti ajakan Dora mengucapkan Peta saat ia akan menuju perjalannya bersama Boots.
Maka biarlah adil untuk generasi millenial yang belum sempat menikmati sajian Dora The Explorer ini yang cukup memberikan edukasi yang dapat diambil manfaat untuk dijadikan bekal kehidupan. Berikut saya paparkan 4 hal positif yang dapat kita teladani dari karakter Dora.
1. Gemar Menolong
 Seperti kita ketahui, karakter Dora dikisahkan sebagai pribadi baik dan selalu menolong siapapun sosok yang dapat ia tolong. Sifat gemar menolong inilah yang dapat diteladani dan diaplikasikan di dunia nyata oleh generasi muda.
2. Menyukai Tantangan
Tak seperti kebanyakan tokoh kartun perempuan, Dora memiliki level keberanian yang berbeda. Ia sangat menyukai tantangan. Mulai dari menyusuri hutan belantara hingga menyeberang sungai yang banyak buayanya ia berani dan berhasil melakukan.
3. Pandai dalam Memecahkan Masalah
Mungkin kita masih mengingat saat Dora tidak mengetahui arah lokasi untuk ia melakukan petualang, pastilah ia memanggil Peta -temannya