Mohon tunggu...
Alfiyah  Qurrotu A.
Alfiyah Qurrotu A. Mohon Tunggu... Penulis - guru

masih belajar, dan selamanya akan begitu.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Ibu Hamil Perlu Waspada Terhadap Beberapa Hal Ini

8 April 2018   14:16 Diperbarui: 8 April 2018   19:54 1551
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: health.usanews.com

Ibu merupakan hal terpenting dalam masa pertumbuhan janin saat proses kehamilan. Baik fisik maupun psikis keduanya sangat memberi dampak besar bagi kebaikan sosok janinnya. Jika ibu memiliki kecemasan, ketakutan, dan emosi yang cenderung negatif, bisa-bisa akan memicu penghambatan udara dalam kandungan lantaran hormon adrenalin yang meningkat.

Kondisi emosi ibu yang terlalu labil saat proses kelahiran juga menyebabkan sulitnya proses melahirkan, sebabnya pernafasan tidak stabil. Selain itu, gizi serta obat-obatan yang sedang dikonsumsi ibu sangat berpengaruh terhadap janin yang dikandungnya.

Untuk itu, agar Ibu terhindar dari kemungkinan-kemungkinan yang tidak diinginkan, maka diperlukan adanya beberapa upaya yang dapat memaksimalkan dampak positif selama masa kehamilan seperti berikut ini:

Rajin berolah raga

Kesehatan sangat diperlukan bagi ibu hamil. Salah satu cara mendapatkannya ialah dengan melakukan beberapa aktivitas olahraga yang tidak menguras tenaga atau bisa dikatakan ringan.

Seperti sekedar jalan kaki di halaman rumah setiap pagi, atau kegiatan mengepel dalam posisi merangkak sebagai salah satu upaya untuk kelancaran saat proses melahirkan anak.

Mengurangi Aktivitas yang menguras tenaga (baik fisik maupun psikis)

Aktivitas yang menguras tenaga akan secara otomatis dapat memengaruhi pikiran ibu yang mudah emosian kemudian berpeluang menurun menjadi sifat anak dikemudian hari. Untuk itu, ibu harus berusaha setidaknya hanya saat proses hamil demi kelancaran dan keamanan bayi didalam kandungan.

Mengkonsumsi makanan bergizi secara teratur

Gizi ibu juga berpengaruh terhadap perkembangan janin, karena janin mendapatkan makanan dari darah ibu. Bila ibu kurang gizi akan menghambat proses pembuahan dan bila terjadi pembuahan bisa berakibat kecacatan pada bayi. Untuk itu, kesehatan ibu menjadi faktor penting dalam menyelamatkan posisi anak.

Kehamilan merupakan sebuah anugerah dari Tuhan yang tidak ada tandingannya. Dari situlah, seorang ibu diberikan amanah besar untuk melahirkan kemudian merawat, menjaga, serta memberikan pengetahuan sebagai bekal untuk kembali kepada Sang Pencipta kelak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun