Mohon tunggu...
Ayu Fitmanda Wandira
Ayu Fitmanda Wandira Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UPNVY

Makhluk yang akan nolep jika tanpa sambatan :v

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Peduli Pada Penularan dan Pencegahan Covid-19, Mahasiswa KKN UPN "Veteran" Yogyakarta Lakukan Penyemprotan Disinfektan dan Pembuatan Face Shield

29 Agustus 2020   14:13 Diperbarui: 29 Agustus 2020   19:24 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Bersama Warga (Foto: Elham Chahyono Saputro)

Dua orang mahasiswa KKN UPNVY, Elham Chahyono Saputro dan Irfan Mubarok ikut serta dalam kerja bakti di RT 07/X Sanggrahan, Condongcatur, Depok, Sleman. Kegiatan yang merupakan agenda rutin desa setiap sebulan sekali ini melibatkan warga RT setempat. Mengingat situasi pandemi, kerja bakti pada Minggu (23/08) lalu diagendakan dengan melakukan penyemprotan disinfektan pada setiap rumah warga.

Meskipun dalam keadaan yang tak biasa, warga Sanggrahan tetap bergotong royong sejak pukul 07.00 WIB. Mereka saling membantu demi menciptakan lingkungan yang terbebas dari virus corona.

Proses penyemprotan disinfektan (Foto: Elham Chahyono Saputro)
Proses penyemprotan disinfektan (Foto: Elham Chahyono Saputro)
"Kegiatan kerja bakti yang dilakukan oleh warga Sanggrahan sangat mengesankan. Warga dengan antusias menjalankan kerja bakti ini, semangat gotong royong masih kental dirasakan," cerita El, mahasiswa KKN T.73.6.B.

Kegiatan yang berlangsung selama kurang lebih 2 jam ini dilakukan dengan tetap mengacu pada protokol kesehatan yang baik dan benar. Sekitar 15 orang warga yang mengikuti kerja bakti diwajibkan menggunakan masker. Selain itu, warga juga mencuci tangan menggunakan sabun sebelum dan sesudah melakukan kegiatan. Dalam pelaksanaannya, tidak terdapat kendala yang berarti.

Proses Pembuatan Faceshiled (Foto: Elham Chahyono Saputro)
Proses Pembuatan Faceshiled (Foto: Elham Chahyono Saputro)
Setelah melakukan kerja bakti, mahasiswa KKN membuat face shield yang nantinya akan diserahkan kepada Warga Sanggrahan. Pembuatan face shield merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat. "Iya, pembuatan face shield ini termasuk salah satu proker KKN kami. Harapannya, ini bisa menjadi salah satu upaya untuk mengurangi risiko penularan Covid-19," ungkap Irfan, salah seorang mahasiswa KKN Tematik Nasional.

Link video pembuatan face shield: https://www.youtube.com/watch?v=FSKDmxl5SRA

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun