Nasi ini disajikan dalam wadah daun pisang yang dilengkapi dengan aneka lauk-pauk, seperti sayur labu siam, areh santan, tahu, telur pindang, ayam suwir, kulit, dan kerupuk beras.Â
- Timlo Pak Sur
Sup timlo khas Solo ini berisi irisan sosis solo goreng, ati ampela, suwiran ayam, dan potongan telur masak kecap.Â
- Tahok Pak Citro
Tahok berisi adonan kembang tahu dari sari kacang kedelai, kemudian disiram dengan kuah jahe hangat dan gula.Â
- Lenjongan Yu Sum
Lenjongan ini berisi tiwul, cenil, ketan hitam, ketan putih, sawut, klepon, grontol, dan kelapa parut dengan siraman gula merah cair. dan masih banyak lagi kuliner yang dapat ditemukan di Pasar Gede Solo.
Itu tadi beberapa informasi festival budaya dan rekomendasi kuliner yang wajib dicoba ketika mengunjungi Pasar Gede Solo.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H