Mohon tunggu...
Ayu Ratnasari
Ayu Ratnasari Mohon Tunggu... -

keep smile

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Bahaya Ginkgo Biloba

5 Januari 2012   05:27 Diperbarui: 25 Juni 2015   21:18 1823
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

GINKGO biloba selama ini dikenal sebagai tanaman yang berkhasiat bagi otak. Ekstrak ginkgo biloba banyak dijadikan sebagai obat penyakit yang menyerang otak,seperti epilepsi (ayan) dan depresi. Namun, baru-baru ini, seorang peneliti Jerman menemukan beberapa bukti bahwa penderita epilepsi yang mengomsumsi obat herbal ini mengalami peningkatan risiko kejang-kejang. Dalam laporannya di Journal of Natural Products, peneliti itu mengatakan telah menemukan 10 laporan tertulis kejadian kejang-kejang terkait dengan konsumsi ginkgo biloba. Sebuah yayasan epilepsi di Inggris menyatakan, bukti atas penelitian itu memang belum banyak terungkap, tapi perlu disikapi dengan hati-hati. Di Inggris, selama ini ginkgo biloba banyak dipakai penderita berbagai penyakit, dari depresi, kehilangan memori,sampai pusing. "Kami sekarang yakin, bagaimanapun, pengobatan dengan ginkgo biloba dan produk lain dapat menimbulkan efek detrimental pada kondisi kesehatan seseorang, "kata seorang periset dari Universitas Bonn. Para peneliti itu berfokus meneliti kandungan kimia pada obat bernama Ginkgotoxin. Mereka menemukan bukti bahwa kandungan kimia obat itu dapat mengubah pola sinyal kimia di tubuh yang menderita kejang-kejang pada penderita ayan. Karena itu penderita harus diperingatkan tentang kemungkinan tersebut. Pabrik farmasi yang memproduksi obat herbal itu juga harus diminta menguji produk ginkgo mereka untuk mengetahui kadar racunnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun