Hebohnya kasus lucinta Luna beberapa waktu terakhir ini telah menjadi sorotan publik, setelah di tangkapnya LL oleh pihak kepolisian karena penggunaan psikotropika, akhirnya ia pun lantas buka suara mengapa sampai terjebak  untuk mengkonsumsi obat penenang tersebut, yaitu karena depresi.
Depresi itu muncul lantaran Lucinta Luna kerap kali mendapat perundungan atau bullying, bagaimana dia sering di-bully netizen selama bertahun tahun disosial media hingga ia merasa sangat tertekan. kondisi seperti ini lebih tepatnya sering disebut sebagai Cyberbullying .
Intimidasi dunia maya atau penindasan dunia maya (bahasa Inggris: cyberbullying) adalah segala bentuk kekerasan yang dialami seseorang dan dilakukan oleh netizen / teman mereka melalui dunia maya atau internet.
Hal serupa juga pernah dialami oleh  teman saya. Akibat dari bully-an melalui status yang dibuat di sosial media oleh temannya sendiri hingga menusuk ke ranah pribadi dan harga diri , membuatnya sangat depresi sampai mau berniat untuk bunuh diri karena tidak tahan melihat komentar komentar netizen yang menyudutkannya secara sepihak.
Era perkembangan teknologi informasi memang membawa pengaruh terhadap munculnya bentuk kejahatan yang sifatnya baru, seperti cyberbullying ini. Sebagai salah satu bentuk bullying, aksi kejahatan ini harus ditanggapi dan dicegah. Fenomena cyberbullying merupakan fenomena yang marak terjadi di berbagai negara termasuk Indonesia.
Cyberbullying merupakan perluasan dari bullying, bullying yaitu kekerasan fisik maupun mental yang dilakukan seseorang atau kelompok orang pada seorang atau kelompok orang lainnya sehingga korban merasa teraniaya.
Bullying dapat terjadi dimana saja dan diberbagai ranah kehidupan, sosial, politik, budaya, olah raga, pendidikan, dan keluarga.
Cyberbullying sebenarnya tidak lain dari perilaku yang diidentifikasian sebagai bully yang berarti menggangu, menggertak, menghina, dan tindakan pelecehan melalui dunia internet.
lima jenis aksi cyberbullying yang sering beredar di media sosial akhir akhir ini adalah :
1. Body Shaming
Yang paling umum terjadi adalah hinaan fisik, atau body shaming (mempermalukan tubuh) orang lain.
2. Ras
Belakangan ini banyak orang yang menghina ras orang lain hanya karena sebuah alasan politik, mengaku dari golongan yang membela agama tertentu dsb.