Sekarang memang giliran milenial yang jadi pusat perhatian. Namun perlu diingat, data serta informasi yang Anda kumpulkan mengenai profil mereka di hari ini belum tentu dapat menjadi sesuatu yang baku. Pergeseran selera dan kebutuhan mereka sangat mungkin berubah dengan cepat dan dinamis seiring perkembangan zaman serta teknologi. So, bersiaplah menjadi pemasar yang lincah dan luwes dalam menghadapi perubahan.
Lantas, sampai kapan seorang pemasar harus mengikuti tren dari para milenial?
"Follow the trend. But you must do the trend in a better way!" ungkap Revie Sylviana, Business Development Director LINE Indonesia. Go-Jek pun tak kalah aksi menanggapi milenial. Perusahaan teknologi yang melayani jasa transportasi ini sudah ancang-ancang untuk melansir service "Go-Pet" bagi user yang memiliki binatang peliharaan. "Nantikan jasa terbaru kami yang penuh kejutan!" tukas Piotr Jakubowski, Chief Marketing Officer Go-Jek sang penggemar kucing. Â Â Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H