Hidup, seyogyanya adalah berjuang untuk keberlangsungan.Â
Dan bagi kita manusia, hidup itu terlalu indah kalau hanya dihabiskan dengan berleha-leha membuang-buang waktu sepanjang hari tanpa tujuan pasti.Â
Berbeda dengan makhluk lain yang tujuan hidupnya untuk menghiasi bumi dan menjadikannya tetap lestari.
Untuk segelintir orang yang tak tau harus berkegiatan apa hari ini, memanglah terasa miris dan disayangkan.
Contohnya, setiap pulang dari pasar, aku harus pula melewati kelompok orang ini. Berkumpul-kumpul dengan sebuah gitar bernyanyi-nyanyi di bawah pohon yang rindang, terkadang dengan ditemani tuak aren dan ular boa mainan mereka.
Bergidik? Sudah pasti.
Meski mereka tak mengganggu orang yang lewat, dan tidak pula melakukan pungutan liar.
Mereka adalah warga sekitar yang tak mempunyai pekerjaan atau kegiatan rutin sehari-harinya.
Nah, bagaimana dengan sebagian orang yang memiliki pekerjaan tetap, bahkan jabatan di bidangnya?Â
Tentu sangat sibuk.Â