HARI kedua kegigihannya itu belum juga membuahkan hasil. Ia masih berusaha merangsek masuk, memperlihatkan keinginannya yang kuat untuk menjadi anggota keluarga itu. Dalam rasa percaya diri yang besar. Dalam pikir penuh kesadaran akan arti kasih sayang. Masa' sih kegigihan yang diperlihatkanya itu tidak membuat mereka goyah.Â
Dari sejak ia mengerti hidup dan kehidupan ia sudah mendengar dari sekeliling tentang keluarga itu. Hal yang membuatnya mencoba. Kemudian, ia melihat kebenaran itu. Hal ini yang membuat bertekad harus menjadi bagian dari mereka. Apapun terjadi.Â
Lingkungannya mengejeknya. Bahkan, kembarannya yang agak cacat memilih menjauh daripada harus memperlihatkan apa siapa dirinya dengan kesabaran. Namun, ia memang memilih jalan berbeda. Ia yakin ia benar.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H