Tubuh Queen ditemukan di kamar apartemennya, bersimbah darah.
Takada kekacauan di dalam kamarnya. Bekas perkelahian, perlawanan, atau semacam itu, misalnya. Takada juga uang, benda-benda berharga, yang hilang.
CCTV. Aneh, pada rekamannya tak nampak pergerakan manusia yang mencurigakan, untuk sementara ini. Tapi polisi tetap membawanya untuk dipelajari nanti.
Beberapa sudut difoto oleh seorang petugas. Menanyai penghuni apartemen lain yang berdekatan dengan tempat tinggal Queen.
Queen, 26 tahun, single. Dan, cantik.
***
Lantai 19. Sebuah gedung perkantoran.
Sial! Kenapa aku membuka berita tentang Queen? Re mengumpat dirinya. Suasana sudah sepi, lagi. Teman-teman seruangannya sudah berhamburan pulang, setengah jam yang lalu.
Seharusnya tadi ia mengikuti ajakan Mo untuk pulang bersama. Tumben cowok dingin itu menyapanya. Tapi Re tak suka. Baginya Mo terlalu misterius.
Dan ... oh, tidak. Queen, perempuan cantik yang terbunuh itu amat mengganggunya. Seminggu ini berita kematiannya memenuhi ruang linimasa.
Queen adalah perempuan ketiga dalam dua bulan terakhir yang terbunuh sangat mengenaskan. Yang pertama, Ratu, 24 tahun. Kedua, Va, juga 24 tahun. Ditemukan tewas di dalam mobilnya, ruang parkir basement kantor tempatnya bekerja.