Alisa Subroto, gadis cilik berusia dua belas tahun mengunjungi neneknya di Pulau Besar Hawaii untuk merayakan Natal. Saat membongkar koper, dia melihat ke luar jendela dan melihat gunung besar yang tertutup salju. Alisa berdiri dengan mulut ternganga, terpesona oleh keindahan alamnya.
"Pertama kali melihat salju?" Neneknya bertanya.
"Aku tidak pernah mengira akan melihat salju di Hawaii, Nek," jawab Alisa.
"Gunung itu bernama Mauna Kea. Poliahu, dewi salju orang Hawaii, tinggal di puncak gunung."
"Oh, seperti Sinterklas tinggal di Kutub Utara?" Alisa bercanda.
"Oh, Poliahu lebih baik dari Sinterklas, Alisa," kata neneknya. "Dia nyata. Di Hawaii, keajaiban selalu nyata sepanjang tahun."
Bintaro, 25 Desember 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H