Penyerahan Plakat Penghargaan Kepada Para Pembicara Talkshow BTN Housingpreneur
Sumber: Dokumentasi Pribadi.
Yogyakarta, 26 November 2024 -- Perusahaan rintisan asal Yogyakarta, Autoconz, tampil memperkenalkan teknologi 3D printing konstruksi dalam acara Talkshow BTN Housingpreneur bertajuk "Sustainable Housing Revolution: Wujudkan Impian Bisnis Perumahan Masa Depan". Acara ini berlangsung di Gelanggang Inovasi dan Kreativitas (GIK) UGM Yogyakarta, dengan dihadiri oleh mahasiswa, pelaku industri, dan masyarakat umum.
Dalam kesempatan tersebut, CEO Autoconz, Antonius Ali, menjelaskan bahwa teknologi 3D printing konstruksi merupakan inovasi yang menawarkan solusi konstruksi yang lebih cepat, efisien, dan ramah lingkungan. "Pemanfaatan teknologi ini dapat menciptakan struktur bangunan secara lebih efektif sekaligus menjaga kelestarian lingkungan," ujar Antonius.
Talkshow ini merupakan bagian dari kick-off dan roadshow Kompetisi BTN Housingpreneur, yang digagas oleh Bank BTN. Yogyakarta menjadi kota pertama dalam rangkaian roadshow ini, sebelum berlanjut ke Jakarta dan Bandung. Kompetisi ini bertujuan mendorong inovasi di sektor perumahan dengan mengutamakan keberlanjutan lingkungan, serta mendukung program nasional pembangunan 3 juta rumah.
Direktur Distribution & Institutional Funding BTN, Jasmin, menyatakan, "Kami ingin mendorong mahasiswa, pengusaha, dan pelaku industri konstruksi untuk berinovasi dalam bidang properti yang berkelanjutan. Dengan teknologi seperti 3D printing konstruksi, backlog perumahan di Indonesia dapat diatasi lebih efektif."
Dalam acara ini, Autoconz memamerkan sejumlah proyek yang telah berhasil mereka realisasikan menggunakan teknologi 3D printing konstruksi. Proyek-proyek tersebut menjadi bukti nyata bahwa inovasi ini tidak hanya sebatas konsep, tetapi mampu diterapkan secara praktis dalam dunia konstruksi.
"Keberhasilan penerapan teknologi ini menunjukkan bahwa karya anak bangsa tidak kalah bersaing dengan teknologi luar negeri," tambah Ali.
Sesi Foto Bersama Dengan Perwakilan BTN, UGM, dan Para Pembicara.