Mohon tunggu...
Aulia Ratna Pawestri
Aulia Ratna Pawestri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Seorang yang ambisius, terbuka dalam mempelajari hal baru, optimis, dan pantang menyerah dalam mencapai tujuan hidup. Saya memiliki ketertarikan yang tinggi dalam bidang finansial, bisnis, dan dunia digital.

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Entrepreneur Day, Ajang Kejuaraan Bisnis Sekaligus Menumbuhkan Jiwa Entrepreneur Mahasiswa UMY

16 Juni 2023   23:49 Diperbarui: 16 Juni 2023   23:58 304
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan Entrepreneur Day UMY (Dokpri)

Entrepreneur merupakan seseorang yang mendirikan sebuah usaha, dengan menanggung risiko yang akan dihadapi, dan akan menikmati keuntungannya di kemudian hari. Seorang entrepreneur harus memiliki sifat mandiri, percaya diri, dan berani dalam mengambil risiko. Mereka juga dituntut untuk memiliki sifat kreatif dan inovatif. Hal-hal itulah yang akan menjadi kunci kesuksesan sebuah bisnis dalam memenangkan persaingan pasar.

Untuk menjadi pengusaha muda yang sukses, jiwa entrepreneurship harus ditanamkan sejak dini. Dalam meningkatkan jiwa entrepreneurship, Program Studi Manajemen, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) mengadakan suatu kegiatan yang mengajak mahasiswanya untuk berkecimpung di dunia bisnis. Kegiatan tersebut dinamakan "Entrepreneur Day". Entrepreneur Day diadakan secara rutin di semester genap perkuliahan selama dua hari. Kegiatan tersebut merupakan praktik mata kuliah perencanaan bisnis yang diambil oleh mahasiswa manajemen UMY semester empat. Sebelum melakukan praktik tersebut, tentu mereka sudah dibekali ilmu-ilmu mengenai bisnis dalam perkuliahannya, mulai dari perencanaan, strategi memunculkan inovasi produk, strategi bersaing, pengelolaan keuangan, dll.

Dalam kegiatan Entrepreneur Day, mahasiswa manejemen semester empat yang sudah terbagi ke dalam kelompok-kelompok dikumpulkan pada satu tempat. Mereka saling bersaing untuk mendapatkan omzet yang tinggi. Produk yang ditawarkannya pun beraneka macam, mulai dari produk kuliner, seperti makanan berat, jajanan, dan minuman yang menyegarkan, hingga produk nonkuliner, seperti kerajinan tangan dan lilin aromaterapi. Tentu, hal tersebut didukung oleh adanya inovasi produk, strategi pemasaran yang baik, dan kemampuannya dalam menciptakan keloyalan konsumen. Bahkan, ada kejuaraan yang dimenangkan oleh beberapa kelompok yang paling inovatif dan mampu menghasilkan omzet tertinggi.

Kategori Kejuaraan pada Entrepreneur Day UMY tahun 2023 (Dokpri)
Kategori Kejuaraan pada Entrepreneur Day UMY tahun 2023 (Dokpri)

Entrepreneur Day dibuka untuk umum. Seluruh mahasiswa UMY dapat menghadiri kegiatan tersebut untuk ikut meramaikan dan menyukseskan kegiatannya. Bahkan, pada hari pertama, kegiatan tersebut dihadiri oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Bandung. Khusus mahasiswa manajemen, selain semester empat, mereka mendapatkan voucher sebesar dua puluh lima ribu untuk membeli produk di kegiatan tersebut. Terdapat pula talkshow yang diisi oleh pengusaha sukses, yang berbagi pengalamannya di dunia bisnis. Di kegiatan itulah kita dapat belajar bersama-sama mengenai bisnis.

Talkshow oleh Pengusaha Sukses pada Kegiatan Entrepreneur Day (Dokpri)
Talkshow oleh Pengusaha Sukses pada Kegiatan Entrepreneur Day (Dokpri)

Kegiatan Entrepreneur Day yang diadakan Program Studi Manajemen UMY sangat bagus dalam menumbuhkan jiwa entrepreneur mahasiswanya. Mahasiswa menjadi mengerti hal-hal yang harus dilakukan dalam merintis sebuah bisnis. Mereka juga mengerti rintangan-rintangan yang akan dihadapi, sekaligus cara penyelesaiannya. Diharapkan akan ada suatu keberlanjutan usaha di kemudian hari, karena mereka telah dibekali ilmu-ilmu dalam berbisnis serta pengalamannya.

Saat ini, pengusaha muda yang sukses di Indonesia semakin banyak. Untuk menjadi  pengusaha sukses, kita perlu mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan pengembangan sebuah usaha. Dalam menumbuhkan jiwa entrepreneurship, Program Studi Manajemen, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, mengadakan suatu kegiatan yang mengikutsertakan mahasiswanya. Kegiatan ini diadakan karena besarnya peluang seorang mahasiswa manajemen untuk menjadi pengusaha muda yang sukses. Itulah gambaran mengenai kegiatan Entrepreneur Day yang diadakan Prodi Manajemen UMY pada tanggal 15-16 Juni 2023.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun