Mohon tunggu...
Aulia NurulKhasanah
Aulia NurulKhasanah Mohon Tunggu... Mahasiswa

Mahasiswa S1 Bimbingan dan Konseling di Universitas Negeri Semarang

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa S1 Bimbingan dan Konseling UNNES Berikan Edukasi Pentingnya Bounderis di SD Negeri Bener 01 dalam Layanan Bimbingan Klasikal

17 Maret 2025   16:32 Diperbarui: 17 Maret 2025   16:32 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
foto bersama dengan siswa kelas 3

Pada tanggal 20 Februari 2025, Mahasiswa S1 Bimbingan dan Konseling Universitas Negeri Semarang (UNNES), Aulia Nurul Khasanah, yang bertindak sebagai guru Bimbingan Konseling (BK), mengadakan kegiatan edukasi tentang "Boundaries" di SD Negeri Bener 01, Kecamatan Tengaran. Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi siswa kelas 3 tentang pentingnya mengenal batasan-batasan tubuh dan diri mereka, serta bagaimana cara menjaga dan menghargai batasan tersebut.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk layanan bimbingan klasikal yang dikemas secara menyenangkan melalui permainan (games). Sebelum memulai permainan, Aulia memberikan apersepsi kepada anak-anak mengenai konsep "Boundaries" atau batasan, agar mereka memahami dengan jelas topik yang akan dibahas.

Setelah apersepsi, anak-anak dibagi menjadi empat kelompok sesuai dengan jumlah pos yang tersedia. Setiap pos memiliki misi atau tantangan yang harus diselesaikan berkaitan dengan tema "Boundaries". Berikut adalah rincian tantangan yang harus diselesaikan oleh masing-masing kelompok:

  1. Pos 1: Anak-anak diminta untuk menjelaskan bagian tubuh mana yang boleh disentuh oleh orang lain.
  2. Pos 2: Anak-anak diberikan tantangan untuk menentukan bagian tubuh mana yang tidak boleh disentuh oleh orang lain.
  3. Pos 3: Anak-anak diminta untuk mencari gambar-gambar terkait siapa saja yang boleh menyentuh tubuh mereka, kemudian menempelkan gambar-gambar tersebut pada lembar kerja (LKPD) pos 3.
  4. Pos 4: Anak-anak diberikan situasi tertentu dan diminta untuk memilih jawaban yang tepat mengenai siapa yang boleh menyentuh mereka dalam situasi tersebut.

Setelah menyelesaikan tantangan di setiap pos, setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi mereka secara sederhana di depan teman-teman sekelas. Presentasi ini bertujuan untuk melatih kemampuan berbicara di depan umum serta untuk memperdalam pemahaman mereka mengenai batasan-batasan pribadi.

Untuk memberikan penguatan positif, kegiatan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu "Sentuhan Boleh dan Tidak Boleh" bersama-sama. Lagu ini diharapkan dapat memperkuat ingatan anak-anak mengenai apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan terhadap tubuh mereka. Setelah kegiatan selesai, sebagai bentuk apresiasi, anak-anak diberikan reward berupa jajanan karena telah aktif berpartisipasi dan mengikuti kelas dengan baik.

Kegiatan edukasi ini bukan hanya memberikan pengetahuan tentang batasan tubuh, tetapi juga mengajarkan anak-anak untuk lebih percaya diri dalam menyampaikan ketidaknyamanan mereka dan menghormati batasan orang lain. Melalui pendekatan yang menyenangkan, anak-anak di SD Negeri Bener 01 berhasil memahami pentingnya menjaga diri dengan cara yang sederhana namun penuh makna.

Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata dari peran mahasiswa Bimbingan dan Konseling UNNES dalam memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat, khususnya dalam mendukung pendidikan karakter anak-anak sejak dini. Harapannya, edukasi tentang Boundaries seperti ini bisa terus dilakukan untuk menciptakan generasi yang lebih sadar dan peduli terhadap hak-hak pribadi dan orang lain.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun