Cilacap (28/05/2021), SD Danasri 04 terletak di Desa Danasri, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap merupakan salah satu SD sasaran dalam program Kampus Mengajar. SD Danasri 04 dengan jumlah total siswa sebanyak 66 siswa dalam masa pandemi ini memberlakukan kegiatan pembelajaran secara daring sesuai dengan kebijakan dari pemkab Cilacap. Pembelajaran daring selama masa pandemi banyak diresahkan baik dari orangtua siswa, siswa dan juga guru yang mengajar. Proses pembelajaran secara daring dirasa belum sepenuhnya efektif di daerah tersebut.
Diadakannya pertemuan  siswa dengan menggunakan pembagian kelompok kecil diharapkan dapat membantu pemahaman siswa mengenai materi yang diberikan. guru dan mahasiswa bersama memutar otak bagaimana pembelajaran yang efektif agar siswa cepat paham dengan materi yang diberikan. mahasiswa mengusungkan pemberian pembelajaran dengan edukasi menggunakan media audio visual dengan menekankan pada pemanfaatan media elektronik yang dimiliki sekolah.
Pemberian edukasi menggunakan media audio visual yang dilaksanakan yaitu dengan siswa mengerjakan pre test dan posttest untuk mengukur seberapa paham siswa setelah diberikan video pembelajaran tersebut. Topik yang diusungkan kali ini masih seputar pandemi covid-19 yaitu Edukasi Protokol Kesehatan 5M. siswa yang terlibat dalam pengedukasian ini menyimak video mengenai Protokol Kesehatan 5M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari kerumunan, membatasi kegiatan di luar rumah).
Antusias siswa dengan edukasi media audio visual sangat besar terlihat dari keaktifan siswa dalam keberlajanan program tersebut. "asik banget mbak, sekolah kaya gini. Jadi lebih mudeng" tutur salah satu siswa. Setelah adanya pemutaran video, dilanjutkan dengan games tebak gambar yang berhubungan dengan protokol kesehatan 5M dan terakhir ditutup dengan pemberian hand sanitizer untuk siswa yang hadir.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI