Bantul -- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali melanjutkan program bimbingan belajar (bimbel) mereka di Dusun Sragan. Pertemuan kedua ini menggabungkan dua kegiatan utama: membantu anak-anak mengerjakan tugas sekolah dan pembuatan origami untuk mengasah kreativitas mereka.
Kegiatan ini dimulai dengan sesi bimbingan belajar di mana para mahasiswa KKN membantu anak-anak dalam menyelesaikan tugas-tugas sekolah mereka. Metode pembelajaran yang interaktif dan penuh kesabaran membuat anak-anak merasa nyaman dan termotivasi untuk belajar.
Setelah sesi bimbingan belajar selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pembuatan origami. Pembuatan origami ini memanfaatkan kertas yang sudah tidak digunakan lagi. Anak-anak diajarkan cara membuat berbagai bentuk origami seperti pesawat dan kapal. Mahasiswa KKN dengan sabar membimbing anak-anak langkah demi langkah, memastikan setiap anak dapat mengikuti dan berhasil membuat origami mereka sendiri. Antusiasme anak-anak terlihat jelas selama kegiatan berlangsung. Mereka dengan penuh semangat mengikuti arahan dan menunjukkan hasil karya mereka dengan banggaÂ
Program bimbel ini merupakan bagian dari serangkaian kegiatan yang direncanakan oleh mahasiswa KKN UNY selama beberapa bulan di Dusun Sragan. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan anak-anak di Dusun Sragan, sekaligus mempererat hubungan antara mahasiswa dan warga setempat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H