Tepat pada hari kedua kuliah perdana di semester genap, Selasa (22/03/2016) dimana saya baru saja menerima mata kuliah Antropologi yang dibawakan oleh Pak Irfan Palippui. Awal pembelajaran mengenai mata kuliah ini saya beranggapan hanya akan membahas sesuatu yang berhubungan dengan situs purbakala akan tetapi Antropologi membahas mengenai manusia baik dari segi budaya, perilaku, keanekaragaman, dan lain sebagainya.
Karena ini adalah Tugas mingguan yang wajib jadi saya mencari tau lebih banyak lagi mengenai Antropologi dan kali ini saya akan menuliskan sedikit pengetahuanku terhadap Antropologi yang saya dapatkan pada hari kedua kuliah perdana di Universitas Fajar.
“Antropologi adalah…”
Antropologi istilah kata bahasa Yunani yang berasal dari kata anthropos dan logos. Anthropos berarti manusia dan logos memiliki arti cerita atau kata. Jadi antropologi adalah ilmu yang mempelajari manusia dan kebudayaannya baik yang sudah mati ataupun yang masih hidup hingga sekarang. Bagian-bagian Antropologi antara lain yaitu Etnologi yang mempelajari berbagai suku bangsa dan aspek kebudayaannya, serta hubungan antara satu bangsa dengan bangsa lainnya. Kebudayaan teryata sangat kuat terikat oleh Ilmu Antropologi.
Timbul pertanyaan , mengapa kita harus mempelajari dan memahami Ilmu Antropologi?PENTING kah?
Ya sangat penting , karena kita mampu mengetahui dan memahami pola prilaku dan pola berfikir individu-individu dalam kesehariannya secara universal maupun secara khusus menjurus kepada suatu suku atau etnis di suatu wilayah tertentu.
Adapun macam-macam Antropologi antara lain :
A. Antropologi Fisik
1. Paleoantropologi adalah ilmu yang mempelajari asal usul manusia dan evolusi manusia dengan meneliti fosil-fosilnya.
2. Somatologi adalah ilmu yang mempelajari keberagaman ras manusia dengan mengamati ciri-ciri fisik.
B. Antropologi Budaya