Argentina adalah tim yang memiliki mentalitas luarbiasa, agresivitas mereka dalam mengejar bola dan memenangkan pertandingan memang patut diapresiasi. Para pemain mereka memainkan pertandingan seolah-olah yang terakhir bagi mereka, semuanya berjuang demi mempersembahkan trofi tersebut ke publik Argentina serta mengukir kenangan manis yang akan tersimpan dalam memori perjalanan karir seorang Lionel Messi. La-Pulga memang sudah mengumumkan sebelum turnamen ini dimulai bahwa Piala Dunia 2022 adalah turnamen terakhirnya di level internasional.Â
Perkataan itu membakar seluruh semangat punggawa Albiceleste, mereka rela melakukan segalanya untuk memenangkan Piala Dunia ini. Meskipun dikalahkan secara mengejutkan oleh Arab Saudi di putaran pertama babak penyisihan tetapi tidak menggoyahkan semangat juang mereka. Banyak nama baru yang memperlihatkan kemampuan mereka ada piala dunia kali ini, Julian Alvarez,Enzo Fernandez dan Alex Mccalister memang bukanlah nama yang membawa Argentina juara Copa America setahun yang lalu namun pada ajang kali ini mereka merupakan tulang punggung dari tim Albiceleste.Â
Pertahanan mereka cukup rapat dan agressive, yang perlu dilakukan oleh Lionel Scaloni adalah meredam playmaker Prancis yakni Antoine Griezmann dan siap menghalau kecepatan dari winger Prancis yaitu Dembele dan Mbappe. Duo pertahanan Otamendi dan Romero juga harus siap berduel udara dengan oliver Giroud karena tentunya selama 90 menit Prancis akan memanfaatkan seluruh kemampuan mereka di sektor penyerangan untuk mencetak gol ke gawang Argentina.
Secara menyerang, Argentina tentunya akan memanfaatkan kejeniusan Lionel Messi untuk membuka pertahanan Prancis. Julian Alvarez juga sudah membuktikan dirinya sebagai straiker yang haus gol dan cerdas dalam mencari posisi. Enzo Fernandez siap bermain sebagai penyuplai bola untuk lini serang Argentina didukung oleh keagresivitas DePaul dan kecerdikan McAllister dalam mempertahankan bola. Argentina perlu sabar dan bermain lebih oportunis demi bisa mengalahkan Prancis di partai final nanti. Bek sayap seperti Molina dan Acuna harus kembali menjadi pembeda yang krusial seperti saat mereka menghadapi Belanda di babak 8 besar.
Kekuatan Prancis
Prancis sang jawara bertahan tentunya memiliki banyak kualitas dalam lapangan. Mbappe dan Dembele sebagai winger benar-benar telah menghukum banyak tim di piala dunia, kedua pemain ini memiliki kecepatan yang tak tertandingi sehingga membuat bek sayap lawan mereka kewalahan. Bahkan gelandang lawan pun harus dipaksa ikut bertahan demi menjaga kedua sayap berbahaya ini, Prancis secara serangan bisa dibilang hampir sempurna karena semua pemain mereka memiliki insting untuk mencetak gol, bahkan Tchouemeni dan Rabiot juga memilikinya.
Prancis memiliki perjalanan yang jauh lebih mulus dibandingkan Argentina. Mental mereka sudah teruji dalam beberapa pertandingan terakhir, meskipun tampil kesulitan saat menghadapi Inggris dan Maroko tetapi tetap saja mereka menjaga ketenangan mereka dan keluar sebagai pemenang. Prancis akan bermain jauh lebih sabar dan menunggu momen yang tepat untuk menghabisi lawannya, saat menghadapi Maroko yang terkenal memiliki pertahanan yang rapih, Les Bleus hanya butuh waktu 5 menit untuk membobol mereka melalui kinerja tim yang fantastis dipimpin oleh sang playmaker Antoine Griezmann.
 Megabintang Atletico tersebut benar-benar tampil brilian pada Piala Dunia kali ini, dia telah diberikan kontrol penuh dan kepercayaan maksimal oleh Deschamps, Griezmann terlihat menikmati setiap menit di piala dunia. Patut diapresiasi bahwa Prancis banyak kehilangan nama besar seperti Pogba,Kante dan Benzema tetapi mereka tetap bisa perkasa pada ajang Piala Dunia dan kembali masuk ke babak final. Apakah Prancis bisa menghentikan laju sang maestro lagenda Sepakbola yaitu Lionel Messi?, tetapi faktanya Argentina bukan hanya tentang La-Pulga. Apabila Prancis terlalu fokus terhadap Messi maka akan menimbulkan petaka tersendiri, Les Bleus harus bermain lebih cerdik dalam bertahan dan efektif saat menyerang dengan memanfaatkan berbagai peluang yang akan hadir dari kecepatan winger seperti Mbappe dan Dembele.Â
Prediksi Line Up Argentina: (5-3-2)
GK: E.Martinez
DF: Otamendi, Romero & Â L.Martinez